Terinspirasi BLOCK 71, Surya Tjandra Ingin Bangun Inkubator Kreatif di Kementerian ATR/BPN
Rombongan dari Kementerian ATR/BPN yang digawangi oleh Surya Tjandra Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN beserta beberapa jajaran Kementerian ATR/BPN,
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rombongan dari Kementerian ATR/BPN yang digawangi oleh Surya Tjandra Wakil Menteri ATR/Wakil Kepala BPN beserta beberapa jajaran Kementerian ATR/BPN, berkesempatan mengunjungi BLOCK 71, Kamis (12/03/2020).
Kunjungan kali ini atas dasar rencana Surya Tjandra untuk membangun inkubator internal atau inkubator kreatif, sebagai langkah strategis meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, kreatif, dan berprestasi di lingkungan Kementerian ATR/BPN.
Surya Tjandra berharap akan ada sistem inkubator kreatif dari BLOCK 71 ini yang dapat disesuaikan dan terbentuk di lingkungan Kementerian ATR/BPN. Pasalnya, di Kementerian ATR/BPN masih terdapat gap antara model kerja lama yang dimotori oleh SDM pendahulu dengan model kerja baru yang dimotori oleh generasi milenial.
“Ke depan saya ingin generasi milenial di Kementerian ATR/BPN bisa bersuara lebih lantang, berani mengeluarkan pendapat, tidak diam saja mengikuti alur birokrasi yang ada,” ungkap Surya Tjandra usai mengelilingi BLOCK 71.
Baca: Cegah Penyebaran Virus Corona, Ini yang Dilakukan Kementerian ATR/BPN
BLOCK 71 Jakarta merupakan fasilitas inkubator dengan luas area 1.500 meter persegi, yang terletak di kawasan Kuningan, Jakarta. Kehadirannya mampu mendukung inovasi dan pengembangan kewirausahaan di Singapura dan Indonesia dengan menjadi ecosystem builder dan global connector. Selain itu juga berfungsi sebagai Pusat Komunitas Startup Indonesia dan Singapura, sebagai tempat untuk menguji ide bisnis, inovasi, ekosistem, dan komunitas.
Baca: Kementerian ATR/BPN Tetapkan Langkah Strategis dalam Mitigasi COVID-19
Melihat potensi bagus yang diterapkan BLOCK 71, inkubator internal yang rencananya akan dibangun di Kementerian ATR/BPN bisa menjadi ruang kreativitas yang memungkinkan SDM di lingkungan Kementerian ATR/BPN untuk dapat berkreasi secara bebas untuk meningkatkan kompetensi, kemampuan, dan perbaikan layanan kepada masyarakat. Inkubator internal ini akan diperuntukan bagi mereka yang memiliki kinerja baik, unggul, berprestasi, dan menerima perubahan, serta mau menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja baru.
Hal ini sebagai langkah strategis dalam menjawab tantangan zaman sekaligus mendukung visi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tertuang dalam RUU Cipta Kerja dengan menciptakan SDM unggul, kompeten, kreatif, dan berprestasi.
Informasi lebih lanjut soal Kementerian ATR/BPN dapat dibaca di sini. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.