Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Agar Bayi Mimpi Indah Saat Bobok dan Tak Rewel Tengah Malam

Bayi bisa mengusik ketenangan kalau tengah malam bangun, menangis dan rewel. Ini cara agar bayi tidurnya pulas, tak rewel.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Agar Bayi Mimpi Indah Saat Bobok dan Tak Rewel Tengah Malam
Tribunnews.com/ Agung Budi Santoso

TRIBUNNEWS.COM - Bahagianya punya anggota keluarga baru. Masalahnya, orangtua mana yang tidak tersiksa kalau bayi mereka malah terjaga dan memilih mengajak bermain-main tiap malam?
Padahal, di usia bawah lima tahun, butuh tidur hingga 16 jam sehari untuk pertumbuhan otaknya.

Tiga kiat berikut bisa membantu bayi Anda tidur nyenyak malam ini.

1. Lakukan “ritual mandi”

Ritual mandi ini tentu bukan mandi sebenarnya, mengelap semua bagian tubuhnya dengan air hangat. Lakukan setiap sebelum tidur. Cara ini juga akan membantu bayi belajar sudah tiba waktunya tidur malam.  

2. Coba pijat bayi

Hasil banyak penelitian, bayi yang dipijat bisa tidur lebih lelap, tidak sering menangis, dan punya kadar hormon stres yang lebih rendah. Laporan para ahli di Inggris, hormon yang dimaksud adalah kortisol.

3. Mainkan musik

Berita Rekomendasi

Musik lembut yang tenang dan menenangkan bisa memicu hormon rileksasi pada bayi. Manfaat lain, yakni membantu menenangkan bayi yang tengah sakit, membuat mereka tidak cepat marah.

(Esti Setia Sari)

Tags:
Sumber: Sehat News
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas