Usir Selulit dengan Gerakan Yoga Seperti Ini
Kekuatan gerakan yoga juga bisa membuat keajaiban untuk mengencangkan kembali kembali otot dan membuat kulit Anda terlihat halus.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - SELULIT. Inilah kata yang paling ditakuti oleh kaum perempuan. Selulit sebenarnya jaringan lemak. Namun karena bertumpuk, membuat kulit menggelambir di bagian lengan, perut, ataupun paha. Salah satu cara yang paling efektif untuk memerangi selulit adalah melalui diet dan olahraga.
Seperti ditulis World Observer, kekuatan gerakan yoga juga bisa membuat keajaiban untuk mengencangkan kembali kembali otot dan membuat kulit Anda terlihat halus.
Praktik latihan tiga posisi yoga ini setidaknya dilakukan 3-4 kali dalam seminggu dengan disertai diet sehat, latihan kardio, dan minum banyak air. Dan Anda harus memulai untuk melihat apa yang berubah di pinggul, paha, dan bokong. Terlepas dari itu, Anda akan merasa lebih percaya diri saat mengenakan baju renang.
Posisi Elang
Salah satu guru yoga pernah bersumpah bahwa posisi ini adalah gerakan terbaik untuk melawan selulit. Mungkin karena Anda harus mengencangkan paha bagian dalam dan luar dan menahan posisi ini agar memeras otot.
Mulailah dengan menekuk lutut Anda, kemudian melintangkan paha kanan di atas paha kiri.
Jika Anda bisa, kaitkan kaki belakang ke betis kaki kiri. Jika ini sulit, biarkan kaki berada di bagian luar dan tekan jari-jari kaki ke lantai.
Lalu belitkan pula lengan kiri Anda di bawah lengan kanan dan kemudian tekan telapak tangan bersama-sama. Posisi tetap setengah jongkok. Tahan selama 5 sampai 8 napas, kemudian ulangi di sisi lain. Posisi ini bagus untuk konsentrasi yang dapat membantu Anda membuat kesehatan yang lebih baik.
Incline Plank
Pose ini untuk mengencangkan punggung paha. Di situ biasanya selulit bersarang. Mulailah gerakan dengan duduk. Kaki di depan dan tangan di samping agak belakang dengan jari-jari menghadap ke depan. Lalu angkatlah kaki dan pinggul Anda hanya tergantung pada tahan. Tahan 5 sampai 8 napas lalu turunkan ke bawah dan ulangi sekali lagi.
Shoulder Stand (Sikap Lilin)
Gerakan ini juga memiliki tujuan yakni meningkatkan sirkulasi darah menuju kulit wajah. Berikut panduan latihannya: Kedua kaki diangkat ke atas hingga bagian perut ikut terangkat.
Pandangan mata tertuju ke tumit. Kedua tangan menahan pinggang atau sejajar lurus dengan lantai. Batang tubuh tegak lurus dengan lantai. Tahan beberapa saat. Kembali ke posisi semula dengan perlahan. (mac/tribunjabar)