Benarkah Pria Sering Tak Rasional Ketika Nafsu Seks Timbul?
Tingkat testosteron pria bisa meningkat 30% gara-gara cewek seksi.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM - Benarkah pria sering tak rasional ketika nafsu seks timbul? Benar.
Psikolog Belgia, Siegfried Dewitte, dan periset Bram Van den Bergh, melakukan penelitian pada sejumlah pria di tempat judi.
Dalam keadaan biasa, permainan mereka cermat. Tapi setelah dihadapkan pada wanita seksi, putusan-putusan mereka jadi ngawur.
Mereka membuat banyak kesalahan.
Tingkat testosteron pria bisa meningkat 30% gara-gara cewek seksi.
Pusat otaknya bekerja untuk memproduksi dopamin alias rasa senang.
Tapi pada saat yang sama, bagian otak untuk mengambil keputusan tidak berfungsi.
Maka benarlah mitos atau cerita masa lalu, seperkasa apa pun pria akan takluk oleh wanita.
Menghadapi “tawaran” hubungan seks, mayoritas pria boleh dibilang langsung menerima.
Sedangkan wanita menolak.
Tapi bukan berarti wanita tidak bisa terlibat dalam casual sex alias hubungan sesaat karena suka.
International Sexuality Description Project, survei pada 16.000 orang menemukan bukti itu.
Bedanya, kalau pria relatif tidak lihat-lihat pasangannya, wanita lebih memilih.
Mereka biasanya memilih pria yang lebih berkuasa, lebih berwibawa, lebih kaya. Atau bisa saja karena tergoda oleh wajah imut-imut dan badan atletis.
Jawaban dan pertanyaan-pertanyaan ini bisa ditemukan dalam buku Do Gentlemen Really Prefer Blondes? Karya Jena Pincott (2008). (Disarikan dari Healthy Sexual Life)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.