Sulit Bergerak Bebas, Obesitas Mengancam Masyarakat Urban
Obesitas di dunia meningkat dengan cepat dalam kurun 40 tahun terakhir.
Editor: Anita K Wardhani
Obesitas yang ditandai dengan penumpukan lemak pada tubuh bagian atas mulai dari wajah, leher, pundak, dada, bahu sampai lengan, tengkuk dan perut, diimbangi dengan tubuh bagian bawah melebar adalah obesitas tipe buah Apel (Android).
"Karakter lemak yang menumpuk adalah lemak jenuh maka memiliki potensi risiko lebih tinggi terhadap penyakit yang berhubungan dengan metabolisme lemak dan glukosa," ujar Jensen.
Selanjutnya ada tipe buah pir (ginoid). Obesitas ini ditandai penumpukan lemak pada tubuh bagian bawah, terfokus di area pinggang dan sekitarnya yang cenderung melebar dan bergelambir.
Menurut Jensen karakter lemak yang menumpuk adalah lemak tak jenuh, sehingga relatif lebih aman.
"Namun lemak tak jenuh lebih sulit untuk diatasi, biasanya dialami wanita," tutupnya. (M12)
---