Olahraga Ini Bebaskan Wanda Hamidah Dari Stres
Lima belas tahun menekuni olahraga yoga membuat politisi cantik, Wanda Hamidah, merasakan perubahan pada dirinya.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Lima belas tahun menekuni olahraga yoga membuat politisi cantik, Wanda Hamidah, merasakan perubahan pada dirinya.
Ia mengaku selain dapat menyehatkan tubuh, yoga juga membuatnya rileks.
"Yoga itu satu paket olahraga body and soul. Maksudnya secara fisik tentu sehat."
"Mengaktifkan otot dari atas sampai bawah, membawa fleksibilitas, dan yoga membuat kita rileks," ujar Wanda Hamidah saat ditemui di Plaza Indonesia dalam acara konferensi pers pameran foto acroyoga bertajuk Yoga Anchors All, Senin (16/5/2017).
Wanda berpendapat, gerakan yoga dapat menghindari diri dari stress yang dialami sehari-hari.
"Karena gerakannya harus seiring dengan nafasnya. Tarik napas, keluar nafas itu harus teratur di setiap gerakan."
"Secara teori napas teratur bikin kita nggak panik dalam mengahdapi segala suasana."
undefined
"Jadi applicable. Dalam hadapi persoalan, pekerjaan, atau kemacetan. Itu kan stressful," ujar Wanda
Selain itu, yoga juga olahraga yang cocok untuk wanita kelahiran 1977 ini.
"Ada yang menganggap yoga bosen gerakannya itu-itu aja, kalau buat kepribadian saya sendiri cocok dgn olahraga yoga."
"Kenapa? Pertama, karena bisa dilakukan di mana saja. Dan, manusia nggak pernah terlalu tua untuk ikut yoga, usia 50, 60, 70 masih bisa ikut yoga. Gak pernah terlalu tua dan ga prnh terlalu muda," lanjutnya.
Wanda mengibaratkan olahraga yoga adalah olahraga yang dapat dilakukan di segala cuaca, karena bisa dilakukan di mana pun dan dalam kondisi apa pun.
"Tidak pernah terlalu gemuk atau tidak pernah terlalu kurus. Kalau yoga bisa dibilang olahraga di segala cuaca."
"Yang sakit pun bisa yoga," papar mantam kekasih Raffi Ahmad ini. (Grid.ID, Nurul Nareswari)