Ini yang Akan Terjadi Pada Titi Wati Usai Operasi, Berat Badannya 220 Kg Tak Boleh Turun Drastis
Titi Wati, perempuan tergemuk di Kalimantan Tengah akan menjalani operasi pengecilan lambung di RSUD Doris Sylvanus Palangkaraya.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, PALANGKARAYA - Titi Wati, perempuan tergemuk di Kalimantan Tengah akan menjalani operasi pengecilan lambung di RSUD Doris Sylvanus Palangkaraya.
Apa yang akan terjadi pada tubuh Titi Wati? Apakah tubun bongsornya yang mencapai 220 kilogram itu otomatis bisa mengecil?
Wakil Direktur RSUD Doris Sylvanus Palangkaraya, dr Theodorus Sapta Atmadja kepada sejumlah media termasuk Banjarmasin Post (Tribunnews.com Network) menjelaskan Titi Wati akan mengalami dampak operasi secara perlahan.
Bukan setelah operasi tubuh Titi Wati otomatis langsung mengecil.
Baca: Dari Hobi Ngemil yang Tak Terkontrol, Badan Gitar Spanyol Tinggal Kenangan, Kini Bobot Titi 350 Kg
"Jadi masyarakat jangan berpikir kalau saat sebelum operasi pasien memiliki bobot besar, kemudian saat keluar langsung menjadi kecil," kata dr Theodorus Sapta Atmadja.
Menurut dr Theodorus Sapta Atmadja, seusai tindakan operasi, berat badan Titi Wati juga dikontrol setiap bulannya.
Baca: Kubu Prabowo Subianto Ancam Mundur dari Pilpres 2019, Djoko Santoso: Masak Orang Gila Suruh Nyoblos
Titi Wati tidak boleh mengalami penurunan berat badan secara drastis.
Lantas, berapa kilogram penurunan berat badan ideal Titi Wati?
“Seusai operasi berat badan, Titi tidak boleh mengalami penurunan lebih dari 25 kilogram setiap bulan. Estimasi yang ditetapkan adalah sekitar 20 kilogram setiap bulan, sehingga seiring dengan berjalannya waktu, berat badannya akan menyusut. ujar dr Theodorus Sapta Atmadja.
Baca: Ramai Luhut Diminta Cium Kaki Fahri Hamzah, Sudjiwo Tedjo Ungkit Janji Amien Rais Saat Pilpres 2014
Theodorus Sapta Atmadja juga menjelaskan akan ada efek samping dari operasi ini.
Titi Wati wajib mengonsumsi multivitamin dalam jangka panjang.
Mengapa demikian? Sebab, ada sebagian lambung yang harus dipotong nantinya.
Baca: Operasi Pengecilan Lambung, Tubuh Gemuk Titi Wati Tak Langsung Mengecil, Ini Proses yang Dijalaninya
Ditangani Dokter Ahli
Dalam keterangannya kepada media, dr Theodorus Sapta Atmadja akan ditangani oleh 16 dokter ahli dari Bali dan Kalteng selama sepekan.