Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Jangan Remehkan Migrain, Lakukan Pijatan Akupresur di Bagian Tubuh Ini Saat Sakit Kepala Menyerang

Ketika tubuh merasa tidak nyaman, seharusnya kita dengan cepat memberikan respons agar tidak menjadi sakit yang berkepanjangan.

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jangan Remehkan Migrain, Lakukan Pijatan Akupresur di Bagian Tubuh Ini Saat Sakit Kepala Menyerang
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Suasana akupresur untuk atasi migrain. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Ketika tubuh merasa tidak nyaman, seharusnya kita dengan cepat memberikan respons agar tidak menjadi sakit yang berkepanjangan.

Tapi karena urusan pekerjaan, masalah waktu, atau kendala-kendala lainnya terkadang membuat orang tidak mencoba mengobatinya terutama saat mengalami penyakit-penyakit ringan.

Misalnya saja ditengah-tengah pekerjaan merasakan migrain atau sakit pada bagian sisi kepala karena menganggap sepele penyakit tersebut didiamkan saja.

Nahh, mungkin teknik akupresur ini bisa membantu anda untuk mengurangi penyakit serta menghindari penyakit migrain.

Baca: Terungkap Kondisi Terkini Vanessa Angel, Sering Mengeluh Sakit Kepala hingga Mimisan di Penjara

Pelatih Akupresur UPTD Kesehatan Pengobatan Tradisional Dinkes Provinsi Bali, Wayan Sukeria menyebutkan untuk mengurangi sakit kepala bisa dilakukan pemijatan di empat titik.

“Empat titik saja ini bisa bantu atasi sakit kepala migrain, dan satu titik lalukan pijatan sebanyak 30 kali,” ungkap Wayan saat ditemui di Kintamani Bali, Kamis (25/4/2019).

Berita Rekomendasi

Berikut adalah langkah-langkah yang sudah dirangkum Tribunnews.com untuk mengatasi Migrain,:

Pertama berikan 30 kali pijatan dengan kedua tangan di lekukan tulang pelipis kanan dan kori sejajar dengan sudut mata luar. Bisa memijat dengan satu atau dua jari, tidak jadi persoalan khusus.

Kedua berpindah ke bagian belakang kepala, pijat dengan ibu jari tepat diatas batas rambut bagian belakang.

Ketiga dengan memijat bagian punggung tangan pada tonjolan tertinggi ketika ibu jari dan telunjuk dirapatkan.

Lakukan seolah dua tangan saling bersalaman, pijatan di bagian tengah antara jari telunjuk dan ibu jari. Lakukan pada dua tangan secara bergantian.

Keempat pijatan turun ke arah bagian kaki tepatnya di punggung kaki antara jempol dan ibu jari. Lakukan pada dua kaki secara bergantian.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas