Tidur Telanjang dan Manfaatnya Bagi Kesehatan
Mungkin tak terpikirkan bagi kita di sini, beranjak tidur telanjang bulat atau tanpa busana. Padahal ada manfaat tidur telanjang bagi kesehatan.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Mungkin tak terpikirkan bagi kita di sini, beranjak tidur telanjang bulat atau tanpa busana. Padahal ada manfaat tidur telanjang bagi kesehatan.
Jadi, kebiasaan tidur tanpa busana yang banyak diterapkan oleh orang-orang di Eropa dan Amerika, bukan tanpa alasan.
Ternyata manfaat tidur telanjang bagi kesehatan, dari mencegah kenaikan berat badan hingga meningkatkan kesuburan pria.
Berikut daftar manfaat tidur telanjang bagi kesehatan;
1. Tertidur lebih cepat
Menurut National Sleep Foundation, suhu tubuh kita adalah salah satu kunci kualitas tidur yang kita rasakan secara keseluruhan.
Penurunan suhu memberi tahu tubuh kita jika sudah waktunya untuk tidur, ini sebenarnya merupakan ritme biologis tubuh.
Baca: Air Kencing Berbusa, Bisa Jadi Anda Punya Masalah Kesehatan
Baca: Ingin Tetap Fit Beraktivitas di Hari Tua? Perhatikan Asupan Vitamin K
Baca: 7 Bahan Alami Bantu Perokok Hentikan Kebiasaan Buruknya
Dengan manfaat tidur telanjang bagi kesehatan, kita dapat tertidur lebih cepat dan mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik.
2. Menjaga kulit tetap sehat
Karena tidur tanpa busana dapat membantu meningkatkan kualitas tidur secara keseluruhan, ini juga akan berimbas pada perbaikan kualitas kulit.
Baca: Agung Hercules Idap Kanker Otak atau Glioblastoma, Bagaimana Gejala Awal dan Mendiagnosisnya?
Sebuah studi memperlihatkan kalau kualitas tidur yang baik akan membantu kulit untuk pulih lebih cepat saat terluka.
Ini menunjukkan kalau cukup tidur dapat membantu kulit tetap sehat dan jika tidur tanpa busana membantu itu terjadi, bahkan lebih baik.
3. Mencegah kenaikan berat badan
Manfaat tidur telanjang bagi kesehatan, dapat mencegah penambahan berat badan dengan memanfaatkan suhu tubuh.