Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Apa itu Virus Ebola? Apakah Hanya Menular Melalui Hewan? Berikut Penjelasan dan Gejalanya

Simak penjelasan mengenai virus Ebola beserta tanda dan gejala yang dialami orang terinfeksi.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Apa itu Virus Ebola? Apakah Hanya Menular Melalui Hewan? Berikut Penjelasan dan Gejalanya
BBC
Ilustrasi - Simak penjelasan mengenai virus Ebola beserta tanda dan gejala yang dialami orang terinfeksi. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut penjelasan virus Ebola berserta tanda dan gejala yang dialami.

Virus Ebola kembali menjadi perhatian oleh masyarakat.

Pasalnya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengumumkan ada wabah Ebola baru yang muncul di Kongo.

Lalu, apa itu virus Ebola?

Dikutip dari Centers for Disease Control and Prevention, virus Ebola adalah penyakit mematikan yang terjadi, terutama di benua Afrika.

Baca: Di Tengah Pandemi Covid-19, Wabah Ebola Kembali Muncul di Kongo, Bagaimana Gejala dan Penyebarannya?

Baca: Republik Demokratik Kongo Kembali Diserang Virus Ebola, Empat Orang Meninggal Dunia

Virus Ebola juga merupakan penyakit langka yang paling sering menyerang manusia dan primata bukan manusia, di antaranya monyet, gorila, dan simpanse.

Virus ini biasanya terdapat di Afrika sub-Sahara.

BERITA REKOMENDASI

Seseorang dapat terinfeksi Ebola melalui kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi seperti kelelawar atau primata bukan manusia.

Selain itu, bisa juga ditularkan melalui orang sakit atau orang mati yang telah terinfeksi virus Ebola sebelumnya.

Ketika orang terinfeksi Ebola, mereka tidak langsung menunjukkan tanda atau gejala.

Seseorang dapat menularkan ke orang lain setelah mereka mengalami tanda dan gejala Ebola.

Virus Ebola dapat bertahan hidup selama beberapa jam di permukaan kering, seperti gagang pintu dan meja.


Virus ini juga dapat bertahan dalam darah hingga beberapa hari pada suhu kamar.

Ebola terbagi menjadi beberapa kelompok, di antaranya:

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas