Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Waspadalah, Ini 9 Tanda Awal Gejala Kanker pada Pria yang Tak Boleh Diabaikan

Jangan diabaikan, beberapa kondisi yang bisa menjadi gejala awal kanker pada pria

zoom-in Waspadalah, Ini 9 Tanda Awal Gejala Kanker pada Pria yang Tak Boleh Diabaikan
Tribunjualbeli.com
Sakit pada Pria Dewasa 

TRIBUNNEWS.COM - Salah satu penyebab paling umum kematian pada pria dewasa di berbagai belahan dunia adalah kanker.

Meskipun diet yang sehat dapat menurunkan risiko terkena kanker tertentu, faktor lain seperti gen dapat memainkan peran yang lebih besar.

Setelah kanker menyebar, mungkin sulit untuk diobati.

Mengetahui gejala yang mungkin mengindikasikan kanker dapat membantu seseorang mendapatkan perawatan lebih cepat dan meningkatkan persentase kesembuhan.

Beberapa pria mungkin tidak memperhatikan tanda-tanda awal kanker atau mungkin bingung dengan gejala kondisi lain.

Untuk menjadi pertimbangan, berikut ini adalah beberapa kondisi yang bisa menjadi gejala awal kanker pada pria:

1. Perubahan kebiasaan buang air besar (BAB)

Berita Rekomendasi

Perubahan sesekali dalam kebiasaan BAB dapat terjadi karena berbagai alasan dan biasanya tidak perlu dikhawatirkan.

Tapi, perubahan usus jangka panjang bisa menjadi tanda dari beberapa gangguan pencernaan, seperti penyakit radang usus (IBD) dan sindrom iritasi usus besar (IBS).

Melansir Medical News Today, perubahan kebiasaan BAB ini terkadang juga dapat mengindikasikan jenis kanker tertentu, termasuk kanker kolorektal, kanker kandung kemih, dan kanker prostat.

Ke Halaman 2 ==>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas