Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Buah Semangka Berkhasiat Sembuhkan Gangguan Ginjal Akut? Itu Mitos, Simak Penjelasan Dokter

Banyak informasi tersebar di dunia maya menyebut semangka sebagai buah yang bisa menyembuhkan penyakit gangguan ginjal akut.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Willem Jonata
zoom-in Buah Semangka Berkhasiat Sembuhkan Gangguan Ginjal Akut? Itu Mitos, Simak Penjelasan Dokter
/Tribun Medan/Dedy Sinuhaji
Pedagang menata buah semangka yang dijualnya di Jl. Denai, Medan, Rabu (11/05/2011). Panasnya cuaca akhir-akhir ini membuat sejumlah warga memilih untuk mengkonsumsi buah buahan segar sehingga mendongkrak permintaan akan buah tersebut. Pelaku usaha itu mengaku dapat menjual semangka hingga 700 buah atau mencapai 3,5 ton buah per hari. Semangka tersebut dijual seharga Rp2.500 per kg. 

Penyakit ginjal kronis ini juga akan membuat anak tersebut harus melakukan transfusi darah.

"Mesti bolak balik, kemungkinan dia akan transfusi, kalau misalnya dia mau transfusi ya," tegas dr Endang.

Selain itu, dibatasinya asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi anak penderita gangguan ginjal akut pun dilakukan untuk mencegah terjadinya kelebihan (overload) cairan.

Karena meskipun ia mengkonsumsi banyak air, air itu tidak membuatnya berkemih sehingga tidak akan ada urine yang keluar.

"Nah anak itu akan terbatas misal tidak berkemih, minum banyak tapi nggak kayak kita yang urinenya banyak, kalau dia kan nggak bisa karena minum banyak tapi tidak berkemih, sehingga overload," tutur dr Endang.

Overload ini tentunya akan mengganggu tumbuh kembangnya, karena beberapa fungsi organ dalam tubuh bisa mengalami gangguan juga.

"Nah itu bolak balik seperti itu kan akan mengganggu, jadi anak-anak dibatasi minumnya, dibatasi makannya. (kalau tidak dibatasi) pasti akan terjadi gangguan tumbuh kembang," pungkas dr Endang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas