5 Bahan Alami yang Bisa Digunakan untuk Mencegah dan Mengobati Rambut Rontok
Berikut 5 bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi masalah rambut rontok. Ada putih telur hingga lidah buaya.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Kerontokan rambut bisa sangat menghancurkan penampilan.
Helaian rambut di sarung bantal dan aliran rambut yang keluar saat mandi atau menyisir rambut bukan pertanda bagus.
Menurut para ahli, kehilangan sekitar 100 helai rambut sehari dapat diterima.
Lebih dari itu mengkhawatirkan.
Ketika rambut rontok terus-menerus akan membuat seseorang panik, hal umum yang pertama dilakukan adalah pergi ke toko untuk membeli semua produk rambut yang menjanjikan kontrol rambut rontok, dan rambut tebal dan panjang.
Tapi, kita sering kecewa dengan hasil dari produk tersebut.
Diyakini tidak ada solusi yang lebih baik untuk kerontokan rambut daripada solusi alami.
Bahan alami memiliki sifat kuat yang dapat menyelamatkan kita dari mimpi buruk yang dikenal sebagai rambut rontok.
Jadi, sebelum kita beralih dari kerontokan rambut ke situasi yang lebih mengkhawatirkan (alias kebotakan), dianjurkan untuk mencoba obat alami ini.
Tentu, hal ini menuntut kesabaran, tetapi kamu akan terpesona oleh hasilnya.
Baca juga: Alpukat hingga Rebusan Air Ketumbar Jadi Obat Diabetes, Mitos atau Fakta?
Baca juga: 7 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari untuk Mencegah Diabetes, Mulai Kopi Susu hingga Sereal
![Ilustrasi Rambut Rontok](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/ilustrasi-rambut-rontok_20180629_180836.jpg)
Berikut obat alami yang bisa mengatasi permasalahan rambut rontok dikutip Tribunnews.com dari Boldsky:
1. Putih Telur
Bau telur sangatlah menyengat, tapi kamu akan terpikat pada obat ini.
Putih telur kaya akan protein dan sulfur yang membantu merangsang pertumbuhan rambut dan melawan kerontokan rambut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.