Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Seledri mengandung minyak atsiri, Ini manfaat seledri untuk kesehatan

Seledri mengandung minyak atsiri dan flavonoid yang baik untuk kesehatan. Ini manfaat seledri untuk kesehatan, bisa meredakan asam urat

Editor: Muhammad Barir
zoom-in Seledri mengandung minyak atsiri, Ini manfaat seledri untuk kesehatan
net
Ilustrasi makan seledri 

Opsi lainnya, Anda bisa minum jus daun dan batang seledri untuk menurunkan tekanan darah.

3. Melancarkan pencernaan

Melansir dari Kompas.com seledri mengandung serat tinggi yang baik untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan tubuh Anda.

Selain itu, seledri juga membuat perut terasa kenyang lebih lama.

4. Asam urat

Biji seledri bermanfaat membantu ginjal untuk mengeluarkan kelebihan asam urat dalam tubuh.

5. Batuk

BERITA TERKAIT

Mengutip dari buku berjudul Memanfaatkan Tanaman Sayur Untuk Mengatasi Aneka Penyakit karya W.P Winarto, Lentera, Agromedia, seledri mengandung vitamin A , vitamin C, kalsium, fosfor, kalium, sodium, sulfur, dan natrium.

Kandungan zat tersebutlah yang membuat seledri dipercaya mampu mengobati beberapa penyakit salah satunya batuk.

Berikut cara membuat ramuan herbal seledri untuk obat batuk yang dikutip dari buku berjudul Sehat Alami dengan Herbal: 250 Tanaman Berkhasiat Obat karya Gagas Ulung, Pusat Studi.

Bahan

Seledri segar
Air 3 gelas
Madu
Anda cuci dan potong-potong daun dan batang seledri. Setelah itu, Anda rebus seledri sampai mendidih lalu saring.

Setelah air rebusan seledri dingin, Anda tambahkan madu secukupnya lalu minum. Anda minum air rebusan seledri tersebut dua kali pagi dan sore hari.

6. Kolesterol

Halaman
123
Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas