Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

6 Pengobatan Rumah Alami untuk Mengatasi Rambut Rontok: Mulai dari Alpukat hingga Teh Hijau

Bahan-bahan alami dipercaya memiliki khasiat ampuh yang dapat menyelamatkan kita dari mimpi buruk yang dikenal dengan kerontokan rambut.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in 6 Pengobatan Rumah Alami untuk Mengatasi Rambut Rontok: Mulai dari Alpukat hingga Teh Hijau
essra-b.blogspot
Alpukat dapat membantu mengatasi rambut rontok 

Lidah buaya tidak hanya bermanfaat bagi kulit, tetapi juga bermanfaat untuk rambut.

Lidah buaya adalah gudang vitamin dan mineral dan enzim spesifik, proteolitik yang memberi nutrisi pada kulit kepala dan menghentikan kerontokan rambut.

Selain itu, lidah buaya juga bisa dijadikan kondisioner bagi rambut.

Bahan-bahan:

- Gel lidah buaya

Cara Penggunaan:

- Oleskan gel lidah buaya pada kulit kepala dan rambut

BERITA REKOMENDASI

- Diamkan selam 45 menit

- Lalu bilas menggunakan air

4. Teh hijau

Teh hijau kaya akan antioksidan.

Teh hijau memiliki kemampuan menangkal radikal bebas yang menjadi solusi ampuh untuk masalah kerontokan rambut.


Selain itu, teh hijau juga dapat memperkuat rambut dan kulit kepala yang gatal.

Bahan-bahan:

- 2-3 kantong teh hijau

- 1-2 cangkir air panas (tergantung tingkat kepanjangan rambut)

Cara penggunaan:

- Seduh teh hijau menggunakan kantong teh

- Diamkan sampai dingin

- Bilas kulit kepala dan rambut menggunakan teh hijau

- Lalu, pijat kulit kepala dengan lembut

- Diamkan selama 20 menit

- Kemudian, bilas menggunakan air

5. Jojoba oil

Jojoba oil biasa digunakan dalam formula kosmetik.

Jojoba oil dianggap obat yang efektif untuk rambut rontok.

Selain itu, jojoba oil dapat merangsang pertumbuhan rambut dan melembabkan rambut.

Bahan-bahan:

- 2 sdm jojoba oil

Cara penggunaan:

- Panaskan jojoba oil sedikit

- Pastikan tidak terlalu panas agar tidak membakar kulit kepala

- Lalu, oleskan minyak pada kulit kepala dan rambut

- Diamkan selama 20 menit

- Kemudian, bilas rambut menggunakan sampo.

6. Jus bawang bombai

Bawang bombai dipercaya kaya akan vitamin C, B dan E.

Jus bawang bombai adalah salah satu solusi paling efektif untuk rambut rontok.

Jus bawang bombai dianggap dapat menguatkan rambut dan juga menambah kilaunya.

Bahan-bahan:

- 1 Bawang bombai besar

- Kapas

Cara penggunaan:

- Giling bawang bombai menggunakan blender

- Oleskan jus bawang bombai ke kulit kepala dan rambut dengan menggunakan kapas

- Lalu, pijat kulit kepala dengan gerakan memutar

- Diamkan 10-15 menit

- Kemudian, bilas dengan menggunakan sampo

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas