Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Kemenkes Siapkan 13.968 Fasilitas Kesehatan di Jalur Mudik, Lengkap dengan Ambulans

Kemenkes  menyediakan fasilitas kesehatan yang tersebar di seluruh Indonesia sebanyak 13.968.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kemenkes Siapkan 13.968 Fasilitas Kesehatan di Jalur Mudik, Lengkap dengan Ambulans
tribunnews.com/rina ayu
Posko Mudik BPJS Kesehatan di Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, Selasa (26/4/2022).Kemenkes Siapkan 13.968 Fasilitas Kesehatan di Jalur Mudik, Lengkap dengan Ambulans 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Mudik telah diperbolehkan oleh pemerintah. Karenanya, berbagai upaya dilakukan untuk persiapan mudik.

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah mengkoordinasi dan berkolaborasi dalam menyiapkan mudik yang aman dan sehat

Dimulai dari pengaturan menajamen tranportasi, ketersediaan bahan bakar, bahan pokok, vaksinasi dan lainnya.

Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Pemerintah Reisa Broto Asmoro.

Baca juga: Polri Kerahkan Personel & Posko Pengamanan di Rest Area Agar tidak Terjadi Antrean Pemudik

Baca juga: Pentingnya Melakukan Booster Jauh-Jauh Hari Sebelum Mudik

"Khusus Kemenkes sendiri ini sudah melakukan penguatan kesehatan untuk antisipasi pemudik yang sakit. Maupun membutuhkan pertolongan medis yang tepat," ungkapnya pada siaran Radio RRI, Rabu (27/4/2022).

Kemenkes  menyediakan fasilitas kesehatan yang tersebar di seluruh Indonesia sebanyak 13.968.
Terdiri dari 10.292 puskesmas, 3.034 rumah sakit, 251 public safety center, 51 kantor kesehatan pelabuhan atau KPP dan 340 pos kesehatan.

Berita Rekomendasi

"Uniknya 340 pos kesehatan tersebut dilengkapi juga dengan ambulans roda dua dan roda empat. Yang ditempatkan di berbagai tempat seperti rest area di tol, exit toal, jalur jalan raya non tol dan beberapa lokasi wisata," kata Reisa lagi.

Kemenkes juga sudah bekerjasama dengan lintas sektor. Baik pusat maupun pemerintah daerah untuk melakukan percepatan vaksinasi Covid-19. Terutama pelaksanaan booster.

Selain itu Kemenkes melakukan sosialisasi terkait protokol kesehatan yang aman dan sehat. Semua informasi bisa ditemukan ditempat umum. Seperti rest area, tempat wisata dan di sarana prasarana lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas