Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Bisakah Polio Diobati? Begini Kata Dokter

Setelah delapan tahun Indonesia terbebas dari virus polio, kini kasus tersebut kembali menyerang seorang anak di Kabupaten Pidie, Aceh.

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Daryono
zoom-in Bisakah Polio Diobati? Begini Kata Dokter
ASIF HASSAN / AFP
Dalam foto yang diambil pada 16 Februari 2016, seorang petugas kesehatan Pakistan menandai jari seorang anak setelah memberikan vaksin tetes polio di Karachi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Setelah delapan tahun Indonesia terbebas dari virus polio, kini kasus tersebut kembali menyerang seorang anak di Kabupaten Pidie, Aceh.

Situasi ini tentu meningkatkan berasa khawatir pada orangtua sekaligus tanya tanya, apakah polio bisa diobati setelah terinfeksi?

Terkait hal tersebut, NPO Surveillance WHO Indonesia, dr Musthofa Kamal MSc memberi tanggapan.

Menurutnya, sejauh ini belum ada obat khusus untuk polio.

"Polio sejauh ini belum ada obat (atau) antivirus khusus. Tetapi memang ada terapinya," ungkapnya pada talkshow yang diadakan Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Rabu (23/11/2022).

Baca juga: Ketahui Gejala Polio pada Anak

Terapi ini adalah tindakan suportif dan pencegahan terjadinya cacat.

BERITA REKOMENDASI

Penemuan dini dan perawatan dini untuk mempercepat kesembuhan dan mencegah bertambah beratnya cacat.

Kasus polio dengan gejala klinis ringan di rumah, bila gejala klinis berat diruju ke RS.

Lebih lanjut, ia pun menghimbau pada orangtua untuk lebih berhati-hati dan melindungi anak dari polio.

Salah satu cara yang ampuh untuk mencegah terjadinya polio adalah dengan melakukan imunisasi.

Imunisasi ini terbilang cukup efektif mencegah polio dan bisa didapatkan secara gratis di fasilitas kesehatan.(*)


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas