Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Sering Mengigau Bahkan Berjalan Saat Tidur Ditengarai Berhubungan dengan Masalah Fungsi Otak

Apabila semua unsur herbal disatukan dan dikonsumsi secara benar, maka akan menimbulkan efek rileks sehingga memicu tubuh untuk lebih mudah beristirat

Penulis: Willem Jonata
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Sering Mengigau Bahkan Berjalan Saat Tidur Ditengarai Berhubungan dengan Masalah Fungsi Otak
istimewa
Praktisi obat herbal, Yasril 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Mengigau atau meracau saat tidur merupakan hal lumrah. kadangkala ada yang sampai berjalan dan menggertakkan gigi.

Namun, jika sering mengigau bisa dikatakan sebagai gangguan mimpi saat tidur.

Penyebabnya belum diketahui pasti.

Hanya saja kondisi tersebut ditengarai berhubungan dengan masalah fungsi otak dan sistem saraf yang disebut Rapid Eye Movemenet (REM) sleep behaviour disorder.

Umumnya, orang yang mengalaminya berteriak, menggeram, bahkan sampai bergerak secara spontan dan tak terkendali.

Biasanya orang yang memiliki masalah tersebut diberi obat penenang yang membuat mereka rileks saat tidur.

Baca juga: Venna Melinda Masih Alami Mimpi Buruk setelah Jadi Korban KDRT, Konselor: Sering Mengigau

BERITA TERKAIT

Yasril, seorang praktisi herbal, menuturkan ada ramuan yang dapat mengatasi masalah tersebut.

"Bahannya seperti madu, ekstrak buah pala, dan akar valerian," ucap dia.

Menurut dia, apabila semua unsur herbal di atas di satukan dan dikonsumsi secara benar, maka akan menimbulkan efek rileks sehingga memicu tubuh untuk lebih mudah beristirahat.

Ia menambahkan ramuan itu saat ini ada di madu natures sleepy produksi Fira Herbalindo.

"Madu itu dapat dikonsumsi 2 jam sebelum waktu tidur normal selama 2 minggu, hal ini dilakukan agar tubuh bisa membiasakan diri untuk merangsang tubuh secara langsung," terangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas