10 Tips Memilih Sunscreen yang Tepat Menurut Dokter Kulit, Hindari Paraben hingga Perhatikan SPF
Memilih sunscreen tidak bisa sembarangan karena setiap produk memiliki kandungan yang berbeda dan mungkin dapat mengiritasi kulit.
Penulis: Irma Rahmasari
Baca juga: Sederet Tips Atasi Kulit Kering, Salah Satunya Gunakan Bahan Alami Seperti Madu dan Minyak Zaitun
3. Kenali perbedaan antara mineral dan chemical sunscreen
Meskipun mineral dan chemical sunscreen sama-sama dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV, mineral dan chemical sunscreen berbeda.
Mineral sunscreen merupakan physical sunscreen yang akan bertahan di permukaan kulit dan mengandung bahan seperti titanium dioksida atau seng oksida.
Sedangkan chemical sunscreen biasanya mengandung bahan kimia seperti oxybenzone, avobenzone, dan hemosalate yang diserap ke dalam kulit.
Namun menurut Engelman, zat kimia aktif dalam chemical sunscreen dapat mengiritasi jenis kulit tertentu dan tidak cocok bagi anak-anak serta ibu hamil.
4. Pilih formula yang cocok bagi jenis kulit
Bagi pemilik kulit sensitif, sebaiknya menggunakan sunscreen tanpa wewangian yang berpotensi menyebabkan iritasi.
Physical sunscreen juga bisa dipilih karena tidak menimbulkan iritasi.
Bagi pemilik kulit berminyak, Engelmen merekomendasikan sunscreen dengan formula matte atau powdered yang dapat menyerap minyak berlebih.
Pilihlah sunscreen dengan formula hypoallergenic, dan non-comedogenic untuk kulit berjerawat, sehingga tidak menyumbat pori-pori.
Sedangkan bagi kulit dewasa, gunakan produk yang dapat menghadapi tanda penuaan dan polutan.
Baca juga: Ingin Memiliki Kulit Sehat, Glowing, dan Mulus? dr. Zaidul Akbar Sarankan Konsumsi Makanan Berikut
5. Carilah sunscreen dengan label 'Broad Spectrum'