Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Dukung Pemberian Imunisasi Lengkap, Ikhtiar Ayah Demi Kesehatan sang Buah Hati

Ayah memiliki peran yang sangat penting dalam imunisasi anak. Hal ini berkaitan dengan kebutuhan dasar yang seyogianya didapat oleh seorang anak.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Dukung Pemberian Imunisasi Lengkap, Ikhtiar Ayah Demi Kesehatan sang Buah Hati
Tribunnews.com/Endra Kurniawan
Bayi Zainab Qurrota A'yun mendapat imunisasi BCG, beberapa waktu lalu. Ayah memiliki peran yang sangat penting dalam imunisasi anak. Hal ini berkaitan dengan kebutuhan dasar yang seyogianya didapat oleh seorang anak. 

TRIBUNNEWS.COM - "Ndra, dulu pas anakmu dapat imunisasi DPT, sempat panas nggak setelah disuntik?" tanya Muhammad Renald.

"Ya, sempet panas, demam, rewel, satu-dua hari. Tapi masih wajar dan ringan, soalnya itu bentuk respons tubuh terhadap vaksin yang diberikan," jawab Endra Kurniawan.

"Cara penanganannya?" tanya Renald lagi.

"Rutin cek suhu tubuh. Misal demamnya masih sumer-sumer, kompres air hangat dan lebih sering disusui. Kalau panasnya di atas 38°Celcius, barulah diberi obat demam," beber Endra.

"Oh, gitu.. Jadi wajar, ya?" Renald memastikan.

"Wajar, tapi sebelum imunisasi, pastikan anakmu dalam kondisi sehat, nggak sakit panas atau diare. Imunisasi sangat penting buat jaga kesehatan anak, ya ikhtiarnya kita agar anak-anak bisa tumbuh sehat," papar Endra dengan penuh keyakinan.

Percakapan antara Renald dan Endra itu terjadi di balkon lantai 1 sebuah gedung di Jalan Adi Soemarmo, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (22/3/2024).

Berita Rekomendasi

Renald adalah seorang ayah baru. Istrinya, Fitriana baru saja melahirkan anak lelaki yang diberi nama Muhammad Sadana pada Februari 2024. Ini adalah kali pertama sang anak yang berusia 2 bulan akan mendapatkan imunisasi DPT agar terlindungi dari penyakit difteri, pertusis, dan tetanus.

Sementara Endra sudah lebih dulu menjadi orang tua. Sang anak, Zainab Qurrota A'yun kini sudah berusia 15 bulan. Artinya, sang anak sudah mendapatkan tiga kali imunisasi DPT. Dan ketika usianya menginjak 18 bulan, Zainab akan menerima booster DPT.

Percakapan keduanya pun terus berlanjut. Kedua pekerja media itu membahas banyak hal. Mulai dari kesehatan, pengasuhan, hingga milestone anak.

Baik Renald maupun Endra sepakat, pengasuhan anak adalah tanggung jawab kedua orang tua. Bukan hanya ibu, ayah pun wajib aktif terlibat di dalamnya. Salah satunya dengan memberikan perlindungan melalui imunisasi.

Kepada Tribunnews.com, Endra mengaku tak pernah absen setiap kali jadwal imunisasi anak tiba. Tak sekadar mengantar dan mendampingi, Endra juga ikut turun tangan saat istri, Merynda Wijayanti kewalahan menenangkan Zainab pasca-imunisasi.

Dukungan keterlibatan secara langsung itulah yang membuat Endra semakin mantap untuk memberikan imunisasi dasar dan lanjutan sampai selesai. Setidaknya sesuai dengan daftar imunisasi yang tertera dalam buku Kesehatan Ibu Anak (KIA) terbitan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Termasuk jika ada imunisasi tambahan atau dalam keadaan tertentu seperti Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) polio yang digelar awal tahun 2024.

Menurut warga Mangkubumen, Banjarsari, Surakarta itu, pemberian imunisasi tak sekadar mengikuti program pemerintah. Melainkan salah satu wujud kewajibannya dalam memenuhi hak atas kesehatan anak.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas