Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Kesehatan

Apa Itu Mpox yang Ditetapkan WHO sebagai Darurat Kesehatan Global? Ketahui Gejala dan Pencegahannya

Mpox atau cacar monyet ditetapkan sebagai Darurat Kesehatan Global oleh WHO. Simak penjelasan mengenai pengertian, gejala, dan 10 tips pencegahannya.

Penulis: tribunsolo
Editor: Sri Juliati
zoom-in Apa Itu Mpox yang Ditetapkan WHO sebagai Darurat Kesehatan Global? Ketahui Gejala dan Pencegahannya
freepik.com
Mpox atau cacar monyet ditetapkan sebagai Darurat Kesehatan Global oleh WHO. Simak penjelasan mengenai pengertian, gejala, dan 10 tips pencegahannya. 

TRIBUNNEWS.COM – Kasus Monkeypox (Mpox) sudah ditetapkan sebagai Kedaruratan Kesehatan Masyarakat yang Menjadi Perhatian Internasional (Public Health Emergency of International Concern/PHEIC).

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan hal tersebut pada Rabu (14/8/2024).

Penetapan tersebut membuat pemerintah Indonesia ikut mencegah penyebarannya sampai masuk. Salah satunya dengan pengawasan orang, alat angkut, barang dan lingkungan di pintu masuk negara.

Lalu, sebenarnya apa itu Mpox? Bagaimana gejala dan pencegahannya?

Berikut ini uraian singkat mengenai Mpox, dari pengertian, gejala, sampai pencegahannya.

Apa Itu Mpox?

Mpox merupakan penyakit yang disebabkan virus monkeypox yang ditularkan dari hewan ke manusia, kemudian menyebar ke sesama manusia.

Istilah monkeypox atau cacar monyet ini diganti oleh WHO menjadi Mpox untuk menghindari rasisme dan stigmasisasi pada Senin (28/10/2023).

Berita Rekomendasi

Alasan kondisi ini dikenal dengan nama cacar monyet adalah karena kasus pertamanya ditemukan menginfeksi sekelompok monyet penelitian.

Mpox dapat menular ke manusia melalui kontak fisik dengan hewan terinfeksi dan biasanya hewan pengerat maupun primata.

Risiko tertular mpox dari hewan dapat diturunkan dengan meminimalisir dan menghindari kontak dengan hewan liar, terutama hewan sakit atau mati, termasuk daging dan darahnya.

Hingga kini, terdapat total 88 kasus Mpox di Indonesia berdasarkan laporan Kementerian Kesehatan di situs resmi Infeksi Darurat mereka, infeksiemerging.kemkes.go.id.

Baca juga: Upaya Kurangi Dampak Mpox di Afrika, IOM Ajukan Dana Bantuan USD 18,5 Juta

Meski begitu, tingkat kematian kasus Mpox di Indonesia sangat rendah, dan pencegahan masih terus dilakukan pihak berwenang.

Gejala Mpox

Mpox dapat menyebabkan berbagai tanda dan gejala, dari yang ringan sampai berat dan memerlukan perawatan di fasilitas kesehatan.

Gejala Mpox biasanya demam, sakit kepala hebat, nyeri otot, sakit punggung, lemas, pembengkakan kelenjar getah bening (di leher, ketiak atau selangkangan) dan ruam atau lesi kulit.

Ruam biasanya dimulai dalam satu sampai tiga hari sejak demam dan berubah dari bintik merah seperti cacar, lepuh berisi cairan bening, lepuh berisi nanah, kemudian mengeras atau keropeng lalu rontok.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas