BBPLK Serang Sumbang APD Bagi Tenaga Medis di Serang
Bantuan ini diharapkan membantu percepatan penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Serang
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM, Serang - Dalam rangka pencegahan Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), Kementerian Ketenagakerjaan melalui Balai Besar Pengembanan Latihan Kerja (BBPLK) Serang Balai Latihan Kerja (BLK) Samarinda memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) kepada kepada Wali Kota Serang selaku ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Serang.
Bantuan berupa 1000 masker, 200 baju hazmat, 500 face shield dan 8 unit wastafel portabel diserahkan oleh Kepala BBPLK Serang, Agung Nurohmat kepada Wali Kota Serang, Syafrudin di Serang, Banteng, Kamis (4/6/2020).
"Bantuan ini diharapkan membantu percepatan penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Serang," ujar Agung Nur Rohmat dalam keterangan Biro Humas Kemnaker di Jakarta.
Agung Nurohmat mengatakan bantuan APD diberikan sebagai bentuk dukungan BBPLK Serang kepada pemerintahan kota Serang untuk Tim Gugus Tugas Covid 19 dan tenaga medis yang merupakan garda terdepan di RSUD maupun Klinik di seputar Serang untuk menceegah penyebaran Covid-19.
“Kegiatan bantuan APD ini diberikan sebagai upaya mempercepat pengurangan penyebaran Covid-19 dan persiapan memasuki era new normal. Semoga bantuan APD ini bermanfaat bagi masyarakat di kota Serang," kata Agung didampingi Kadisnakertrans Serang, Ahmad Benbela.
Agung menambahkan bantuan APD ini merupakan karya dari peserta pelatihan BBPLK Serang yang berasal dari masyarakat yang terPHK, dirumahkan dan UMKM yang tidak lagi beraktivitas akibat Covid-19.
Direncanakan BBPLK Serang akan kembali menyalurkan bantuan ke Pemerintah Kabupaten/Kota di provinsi Banten secara bertahap.
Sebelumnya BBPLK serang memberikan bantuan ke BPBD kabupaten serang berupa 8 unit wastafel portable, 1000 masker, 200 APD dan 500 fice sheild. Bantuan di terima langsung kepala BPPD serang bapak Nana Sukmana Kusuma, SE, MM
Dalam kesempatan tersebut, BBPLK Serang juga menawarkan program dan kerja sama masyarakat Kabupaten/Kota Serang yang terdampak Covid-19 baik pekerja yang dirumahkan atau ter-PHK untuk mengikuti pelatihan pembuatan masker, APD pada kejuruan menjahit, pelatihan pembuatan wastafel pada kejuruan Las, dan pelatihan pembuatan face sheild pada aneka kejuruan.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.