Pelaksanaan Haji Dinilai Lebih Baik, Yandri Susanto: Pembentukan Pansus Belum Diperlukan
Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto mengucap syukur Alhamdulillah karena pelaksanaan haji 1445 H berlangsung lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto mengucap syukur Alhamdulillah karena pelaksanaan haji 1445 H berlangsung lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina berjalan lancar dan tidak ada tragedi penelantaran dan penumpukan jamaah di muzdalifah seperti tahun lalu.
"Alhamdulillah pelaksanaan haji tahun ini berjalanan lancar. Puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina berjalan lancar. Jamaah bisa beribadah secara baik," ungkap Mantan Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto.
Demikian disampaikan Yandri Susanto saat meninjau lapangan dan pemondokan Haji Jamaah Indonesia di Mekah 18/6/2024.
"Proses mobilisasi jamaah dari arafah ke muzdalifah dan mina berjalan lebih baik. Data jamaah yang meninggal juga menurun di bandingkan tahun lalu," lanjut Yandri.
Pansus belum diperlukan
Dalam kesempatan ini, Yandri Susanto juga menyatakan bahwa rencana pembentukan Pansus terkait hasil temuan timwas haji tidak diperlukan. Upaya evaluasi untuk perbaikan penyelenggaraan cukup dibahas di Rapat Kerja Komisi atau Panja Haji.
"Tidak perlu dibentuk Pansus untuk menyikapi hasil temuan timwas Haji DPR. Evaluasi cukup dilaksanakan melalui Raker," jelas Yandri Susanto.
Salah satu yang disoal adalah terkait bahan baku pangan yang berasal dari Thailand. Sementara dengan jumlah 240 ribu lebih jamaah asal Indonesia tentu seharusnya bahan baku pangan berasal dari dalam negeri.
Menurut Yandri, inisiasi bahan baku pangan dari Indonesia sudah dimulai ketika dirinya menjadi Ketua Komisi VIII Tahun 2019-2022. Realisasinya keran eksport untuk pemenuhan bahan baku asal Indonesia sudah dibuka oleh Bapak Menteri Perdagangan.
"Saat ini tinggal memaksimalkan pelaku usaha nasional untuk menyiapkan bahan baku pangan yang dibutuhkan oleh jamaah," lanjut Yandri
"Namun apabila bahan baku dari tanah air belum tersedia, tentu penyelenggara harus tetap menyediakan konsumsi bagi jamaah walaupun bahan bakunya berasal dari negara lain," jelas Waketum PAN Yandri Susanto
Perlu kami sampaikan juga bahwa hasil pengamatan di lapangan termasuk ke beberapa pemondokan, Alhamdulillah para jamaah senang dengan pelayanan yang ada. Baik dari sisi konsumsi maupun lainnya.(*)
Baca juga: Yandri Susanto Klaim Pelaksanan Haji 1445 Hijriah Lebih Baik dari Tahun Sebelumnya