Lebih Sehat dan Dapat Cuan, TikToker Ini Pilih Gunakan Galon Selalu Baru Le Minerale
Tiktoker memilih Le Minerale sebagai Air Minum dalam Kemasan (AMDK) untuk dikonsumsi sehari-hari oleh keluarga.
Penulis: Muhammad Fitrah Habibullah
TRIBUNNEWS.COM - Memilih air mineral yang sehat tentunya menjadi hal yang tak boleh dikompromikan oleh siapapun. Terlebih, air mineral juga dikonsumsi oleh keluarga, sehingga memilih produk yang terbaik dan berkualitas sudah menjadi keharusan agar kesehatan keluarga bisa terjaga.
Hal inilah yang dilakukan oleh TikToker Nurul Laela Resty Yani. Ia memilih Le Minerale sebagai Air Minum dalam Kemasan (AMDK) untuk dikonsumsi sehari-hari oleh keluarga.
Di videonya, Nurul menyebut bahwa galon selalu baru Le Minerale ini bebas campuran senyawa kimia Bisphenol A (BPA), yang bisa berdampak buruk pada tubuh jika dikonsumsi terus menerus.
“Untuk air minum keluarga, aku pilih Le Minerale karena galonnya yang 100 persen bebas dari BPA yang berbahaya untuk kesehatan,” ujar Nurul.
“Dengan begitu, air Le Minerale terjaga keamanannya dan sehat dikonsumsi oleh keluarga, terutama anak-anak,” sambungnya.
Menariknya, Nurul mengakui bahwa ada manfaat lain yang didapatkannya dari mengonsumsi AMDK ini. Menurutnya, galon selalu baru Le Minerale juga bisa membuatnya untung berlipat karena bisa didaur ulang.
“Untuk kemasan galon kosongnya tetap bisa jadi cuan, kok. Banyak banget kan manfaatnya pilih Le Minerale. Kesehatan dapat, cuan pun dapat!” ujar Nurul
Pada video berdurasi 60 detik tersebut, Nurul membagikan pengalamannya menukar galon selalu baru Le Minerale dengan uang Rp1000 per galonnya!
Nurul menjadi salah satu peserta yang menceritakan pengalamannya dalam TikTok Video Challenge #JadiCuanGakNyampah, yang merupakan bagian dari kampanye “1001 Aksi Indonesia Jadi Baru Lagi” bersama Le Minerale dan Tribunnews.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dengan memanfaatkan kembali galon atau botol plastik yang sudah kosong, khususnya galon selalu baru Le Minerale.
Selain bisa mengubah galon selalu baru Le Minerale #JadiCuanGakNyampah, Nurul dan para peserta berkesempatan untuk memenangkan hadiah uang tunai masing-masing 1 juta rupiah untuk 10 pemenang dengan video terbaik di TikTok video challenge ini!
Untuk informasi lebih lanjut mengenai program ini, kunjungi laman media sosial Instagram @tribunnews dan @akulokalakubangga, ya!