Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Indonesia Peringkat ke-2 Pembaca Manga Terbanyak di Dunia

Ternyata saat ini Indonesia menduduki peringkat pembaca manga, atau komik Jepang, terbanyak kedua di dunia

Editor: Widiyabuana Slay
zoom-in Indonesia Peringkat ke-2 Pembaca Manga Terbanyak di Dunia
http://www.picgifs.com/
Contoh manga, komik yang diciptakan di Jepang. Indonesia berada di peringkat kedua, rata-rata seseorang membaca 3,11 buku komik. Atau sekitar 3 buku per orang. 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo, Jepang

TRIBUNNEWS.COM - Ternyata saat ini Indonesia menduduki peringkat pembaca manga, atau komik Jepang, terbanyak kedua di dunia setelah Finlandia. Di Finlandia satu orang rata-rata membaca 3,59 atau hampir 4 buku manga. Sedangkan Jepang sendiri hanya di peringkat ke-16, rata-rata per orang hanya membaca 1,57 buku manga.

Demikian diungkapkan acara NTV Sekai Banzuke (ranking dunia), Jumat (29/11/2013) sekitar pukul 20.30 waktu Tokyo malam ini diliput Tribunnews.com

Jatuhnya peringkat pembaca manga di Jepang karena game dan komputer pribadi, serta aplikasi mobile sudah sangat merakyat di Jepang saat ini. Warga Jepang menikmati waktu santainya ke bidang teknologi tersebut saat ini ketimbang membaca buku manga. Sedangkan manga masih bisa dibaca dalam bentuk digital lewat iPad atau alat digital semacamnya. Bukan lagi dalam bentuk buku atau cetak di kertas.

Lalu mengapa Finlandia banyak sekali pembaca manga? Karena di Finlandia komik digunakan sebagai alat pengajaran untuk murid di sekolah dasar.  

Sementara penjualan komik Jepang di dalam negeri meningkat  17 kali lipat dibandingkan tahun 2003 (sepuluh tahun sebelumnya). Satu karakter manga yang terkenal di Jepang yaitu Calimero ternyata karakter tersebut berasal mula dari Italia, bukan karakter Jepang, tetapi kini malah terkenal di Jepang. Ada Calimero putih asalnya, tetapi setelah jatuh ke tempat kotor menjadi hitam sehingga kini menjadi Calimero hitam.

Bagaimana dengan Indonesia? Ternyata di peringkat kedua, rata-rata  seseorang membaca 3,11 buku komik. Atau sekitar 3 buku per orang.

BERITA TERKAIT

Peringkat ketiga adalah Korea (2,92 buku), peringkat ke-6 adalah India (2,65 buku), peringkat ke-10 adalah Brazil (1,94 buku), peringkat ke-18 adalah Thailand (1,53 buku), peringkat ke-22 adalah Perancis (1,26 buku), peringkat ke-33 adalah Italia (0,8 buku).

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas