Erwin Gutawa Tertantang Iringi Peragaaan Busana Anne Avantie
Pertama kali menggunakan alunan musik hidup sebagai pengiring, Anne menggandeng Erwin Gutawa, lengkap dengan orkestranya.
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Daniel Ngantung
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk kali ketiganya, desainer Anne Avantie akan menggelar peragaan tunggal.
Dihelat 3 September 2014 mendatang di Jakarta Convention Center, peragaan bertajuk "Merenda Kasih" ini berbeda dari sebelumnya.
Pertama kali menggunakan alunan musik hidup sebagai pengiring, Anne menggandeng musisi dan komposer ternama Tanah Air Erwin Gutawa, lengkap dengan orkestranya.
Berbicara saat acara syukuran jelang peragaan di Galeri Indonesia Kaya, Rabu (28/5/2014), Erwin mengaku merasa tertantang.
"Khususnya dalam masalah teknik. Karena ini peragaan busana, semuanya harus dipersiapkan detik demi detik, misal lagu harus disesuaikan dengan gerakan para model," ujar Erwin yang belum pernah mengiringi peragaan busana sebelumnya.
Sebelum terlibat dalam proyek ini, Erwin mengaku jarang bertemu dengan sosok Anne secara langsung.
"Tapi saya tahu banyak soal sosok Anne karena anak saya, Gita, sering menggunakan kebaya rancangannya dan Intan (putri Anne) saat pentas. Jadi saya sudah tahu kira-kira musik seperti apa yang cocok buat acara nanti," katanya.
Erwin berharap dengan alunan musiknya dapat semakin mempercantik busana-busana rancangan Anne ketika ditampilkan di atas panggung.