Tetap Cantik Saat Musim Hujan, Yuk Coba Tips Ini
Tips berikut penting untuk diketahui agar cuaca buruk dan banjir tidak lagi menghalangi Anda untuk selalu terlihat cantik memikat.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Tuntutan tampil cantik memang tidak mengenal keadaan. Apalagi bagi Anda yang sehari-hari harus bertemu dengan orang banyak seperti pelanggan atau klien. Kondisi cuaca, banjir, dan kemacetan jalan raya terkadang juga membuat sebagian perempuan malas merias wajah ketika musim hujan pun tiba. Fakta ini jelas memberi kesan wajah nampak pucat dan tidak segar.
Tips berikut penting untuk diketahui agar cuaca buruk dan banjir tidak lagi menghalangi Anda untuk selalu terlihat cantik memikat. Mari mencoba tips dandan instan saat musim hujan melanda.
Pertama , persiapkan kondisi wajah dalam keadaan bersih dan kering. Khusus bagi Anda yang berkendara dengan motor atau transportasi umum, sebaiknya luangkan waktu setidaknya 20 menit sebelum jam memulai aktivitas kantor. Manfaatkan momen ini untuk mencuci kembali wajah menggunakan sabun pembersih lalu keringkan dengan handuk terlebih dahulu. Awali langkah ini dengan menyemprotkan cairan beauty water spray yang banyak dijual di pasaran. Pilih produk yang mengandung aloevera, lemon, atau vitamin E dan kolagen, kemudian keringkan menggunakan handuk tadi secara lembut di wajah.
Kedua , riasan mata untuk sehari-hari hanya memerlukan dua warna saja, yakni peach dan cokelat. Aplikasikan eye shadow matte warna peach di seluruh kelopak mata lalu baur dari sudut garis atas kelopak mata sampai sudut terluar mata menggunakan warna cokelat, baur merata. Tambahkan eyeliner pensil warna putih atau abu silver matte di sudut dalam mata demi kesan mata cerah dan segar.
Ketiga , berikan pelembap pada wajah tipis-tipis saja, tunggu sebentar hingga meresap ke dalam kulit. Pulaskan alas bedak atau bedak jenistwo way cake menggunakan spons atau beauty blender yang sebelumnya sudah diberi sedikit air. Tepuk-tepuk lembut dan mulai aplikasikan bedak padat dari pipi, dagu, dahi, baru area hidung. Disarankan untuk memilih pelembap dan alas bedak yang berkualitas dan mengandung mineral agar hasil riasan tetap awet namun tidak mudah luntur dan merusak permukaan kulit wajah.
Keempat , bubuhkan blush-on warna peach muda di bagian apel pipi lalu tambahkan sedikit eye shadow warna cokelat matte tadi di bagian rahang dan sisi atas tulang pipi sebagai kontur. Bingkai alis sesuai selera, Anda pun bisa memanfaatkan eye shadow cokelat untuk membentuk kerangka alis secara tipis-tipis, lalu pertegas dengan pensil alis warna senada. Terkait bulu mata, pilih maskara jenis waterproof agar mata nampak semakin dramatis.
Kelima , pulaskan lipstik sesuai selera serta kebutuhan acara. Warna pink, peach, dan nude sangat cocok untuk memulai rutinitas Anda.
Nah, setelah mengaplikasikan cara makeup instan saat musim hujan, Anda pun tidak punya alasan malas merias wajah. Selamat mencoba! (Tabloidnova.com/Ridho Nugroho)