Lima Cara Untuk Menghias Sudut-sudut Rumah Anda
"Salah satu rahasia besar desain adalah dengan memikirkan sudut ruangan terlebih dahulu," kata dekorator Inggris, Nicky Haslam.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Anda mungkin mengalami kesulitan saat merancang interior rumah, terutama pada sudut ruangan. Kadang-kadang, setelah hati-hati meletakkan semua perabotan, area ini terlihat kurang tepat. Entah karena dekorasi Anda memberi kesan ruang sempit atau malah terlalu kosong.
"Salah satu rahasia besar desain adalah dengan memikirkan sudut ruangan terlebih dahulu," kata dekorator Inggris, Nicky Haslam.
Dia mengutip nasihat Tom Parr, mantan ketua perusahaan desain British Colefax and Fowler. Jika tidak memulai dekorasi dari sudut-sudut ruangan, tambah Haslam, daerah ini mungkin berakhir lebih gelap dan terkesan ditinggalkan.
Oleh sebab itu, Anda dapat membangun rumah Anda dengan daya tarik yang sangat modern di bagian pojok ruangan. Tujuannya adalah untuk menciptakan ilusi bahwa sudut ruangan Anda "merangkul ruangan". Dengan membuat sudut lebih bulat, seolah-olah tidak ada sudut sama sekali.
Namun, jika Anda memiliki rumah yang dibangun dengan cara tradisional, hal ini mungkin tidak berlaku. Berikut adalah lima cara untuk menghias sudut-sudut rumah Anda:
1. Letakkan rak melengkung
Anda dapat menggunakan rak melengkung yang diletakkan sudut-sudut ruangan. Rak ini bisa menyimpan patung kecil, mainan, dan kenangan berupa foto atau benda berharga dari tempat-tempat yang pernah Anda kunjungi.
2. Buatlah tempat membaca
Ubah sudut ruangan menjadi tempat Anda membaca. Ini merupakan ide yang tepat jika rumah
Anda memiliki jendela dekat sudut sehingga saat membaca, Anda akan mendapatkan cahaya secara alami. Anda bisa menciptakan perpustakaan mini yang terdiri dari lemari buku terpasang di dinding juga atau di rak terdekat dan kursi atau sofa berlengan.
3. Tambahkan tanaman
Menempatkan tanaman di dalam rumah, khususnya di pojok ruangan, tidak hanya memberi keindangan tersendiri, tetapi juga mampu menghasilkan udara yang berkualitas. Pilih pot yang tepat dengan ukuran tanaman dan pastikan kondisi ruangan Anda optimal, untuk pertumbuhan tanaman Anda.
Jangan lupa, tambahkan tirai tipis jika sinar matahari yang masuk jendela terlalu terang. Jangan lupa menyirami tanaman ini secara teratur.
4. Tempatkan kursi dengan sandaran tinggi
Jika menciptakan perpustakaan mini di sudut ruangan, Anda tentu membutuhan kursi atau sofa. Pilihlah kursi atau sofa dengan sandaran yang tinggi. Hal ini untuk mengatasi kekosongan di sudut ruangan.
Selain sofa dengan sandaran tinggi, Anda juga bisa menempatkan kursi-kursi dari anyaman dan bertekstur. Kursi ini menciptakan tampilan dekoratif yang menarik di sudut ruangan.
5. Letakkan Lampu tinggi
Sebuah lampu tinggi akan membuat sudut terlihat lebih cantik. Carilah satu lampu yang kokoh dengan desain kaki yang rumit.
Arimbi Ramadhiani