Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Hasil Penelitian: Rajin Baca Novel, Kemampuan Bahasa dan Motorik Meningkat

Para peneliti dari Emory University di Atlanta, GA, menerbitkan temuan mereka dalam jurnal Brain Connectivity.

Editor: Robertus Rimawan
zoom-in Hasil Penelitian: Rajin Baca Novel, Kemampuan Bahasa dan Motorik Meningkat
Tribun Jateng/Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Seorang pengunjung Toko Buku Gramedia Pandanaran Kota Semarang sedang membaca buku Koala Kumal karangan Raditya Dika yang menjadi TOP 10 bulan Februari 2015, Jumat (13/2/2015). (Tribun Jateng/ Hermawan Handaka) 

Untuk lima hari pertama, para peneliti melakukan scan fungsional magnetic resonance imaging (fMRI) pada otak relawan saat mereka dalam keadaan istirahat.

Kemudian, selama 9 hari, para siswa diminta membaca bagian tertentu dari novel di malam hari.

Kemudian mereka diteliti lagi pada keesokan paginya.

Para siswa harus menyelesaikan beberapa soal untuk membuktikan bahwa benar mereka telah menyelesaikan bacaan yang ditugaskan.

Setelah itu, mereka kembali menjalani fMRI dalam kondisi beristirahat.

Setelah semua siswa selesai membaca Pompeii, mereka dibolehkan istirahat selama lima hari, namun mereka tetap menjalani fMRI.

Hasilnya, para peneliti mengamati ada peningkatan konektivitas di korteks temporal kiri, yang merupakan area otak yang terkait dengan pengolahan bahasa.

Berita Rekomendasi

Berns menjelaskan, bahwa konektivitas ini tetap ada meski siswa tidak lagi membaca buku apapun.

Para peneliti juga memperhatikan peningkatan konektivitas di daerah otak yang dikenal sebagai pusat sulkus. Ini adalah daerah sensor motorik otak yang utama, yang berhubungan dengan pembentukan represntasi sensasi tubuh.

Para peneliti memberi contoh, ketika kita membayangkan gerakan berjalan, kita bisa mengaktifkan neuron di otak yang berhubungan dengan gerakan fisik yang sebenarnya dari berjalan.

Menariknya, perubahan saraf bukan merupakan reaksi instan semata tapi menetap lama jauh setelah kita selesai membaca buku.

Berns mengatakan, temuan mereka menunjukkan bahwa membaca novel dapat membawa Anda masuk ke dalam tubuh tokoh utama dan otak Anda bekerja selayaknya si tokoh tersebut.

"Dan semakin banyak buku yang Anda baca, semakin banyak tokoh yang Anda resapi, semakin meningkat juga kemampuan berbahasa dan motorik Anda," tambah Berns.(*)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas