M+, Kanal Youtube yang Tepat Untuk Anda Si "Fashionista"
Panduan untuk tampil stylish dan menarik dari tokoh-tokoh fashion terkenal Indonesia
TRIBUNNEWS.COM – Pada masa ini Dress for success bukanlah sekedar jargon semata. Realitas membuktikan banyak kaum eksekutif yang berhasil karena didukung oleh penampilan yang menarik. Selain itu, fashion dan style dapat meningkatkan daya tarik serta memberikan first impression yang baik.
Di era digital seperti sekarang, referensi fashion mudah diperoleh lewat dunia maya. Matahari Store melihat ini sebagai sebuah peluang emas untuk dapat mengintergrasikan koleksi fashion terkini yang ada di store mereka.
Karena itulah kanal Youtube “M+” hadir untuk membantu menentukan gaya terbaik yang sesuai dengan karakter dan kepribadian unik setiap orang, sehingga mereka pun selalu tampil stylish setiap harinya.
Khusus di bulan April ini, M+ mengusung tema perjalanan dengan judul Gateaway ntuk menyambut musim liburan, dimana orang-orang berkesempatan untuk berpetualang ke tujuan favorit mereka.
Dengan slogannya “Matahari Membuatku Lebih”, kanal M+ tidak hanya diisi dengan konten menarik dan menghibur, tapi juga memberikan informasi yang bermanfaat. Dalam setiap episodenya tersedia 4 segmen utama dengan kunikan dan kekhasan isi yang beragam.
Dalam segmen Fashion trend, pengarah gaya Dewi Utari akan menunjukkan bagaimana warna-warna kalem seperti merah muda, biru muda dan kuning dapat menjadi sentuhan yang sempurna untuk koleksi musim ini.
Untuk segmen Make Over, kita akan mempelajari rahasia dari travelers yang berpengalaman mengenai bagaimana caranya berpergian secara praktis namun tetap terlihat chic dan stylish.
Sementara dalam segmen Celebrity Essential Look, pengantin baru Andien dan Ippe akan memberikan salah satu gaya busana unik mereka ketika liburan sehingga bisa menginspirasi pasangan-pasangan lainnya.
Dan Segmen terakhir, yaitu Tips & Trick, menampilkan Make-up artist Ryan Ogilvy untuk menunjukkan penampilan kulit yang sehat, bersinar dan muda sehingga semua orang pun bisa melakukannya sendiri di rumah.
Selain diisi oleh segmen-segmen menarik, kanal M+ juga dipandu oleh empat host ternama seperti Shafira Umm, Frans Nickolas, Rahma Landy serta Temmy Rahadi, yang membuat epidose M+ bulan ini sangat sayang untuk dilewatkan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.