Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Coba Cek, Ternyata Alis Mata Kanan Beda dengan yang Kiri! Apa Sebabnya?

Pasti ada yang merasa heran mengapa setiap bercermin, alis kanan kita tidak sama dengan alis kiri?

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Coba Cek, Ternyata Alis Mata Kanan Beda dengan yang Kiri! Apa Sebabnya?
net

TRIBUNNEWS.COM - Pernahkah Anda membandingkan posisi alis mata?

Pasti ada yang merasa heran mengapa setiap bercermin, alis kanan kita tidak sama dengan alis kiri?

Perbedaan ini mulai posisi atau arah bulu-bulunya?

Nah, ternyata ada alasannya mengapa alis kanan tak sama dengan yang kiri. Tenang, semua orang mengalaminya, kok!

Tidak Kembar Tapi Saudara
Para ahli kecantikan selalu bilang kalau alis kanan dan kiri itu enggak kembar, tapi bersaudara. Artinya, mirip tapi enggak sama persis apalagi simetris. Jadi kita enggak perlu heran.

Posisi Tidur
Menurut ahli kecantikan, Tonya Crooks, setiap alis punya otot yang berbeda. Dan ini bisa jadi dipengaruhi sama posisi tidur kita.

Posisi ini bisa membuat otot alis yang satu lebih lemah dari otot alis yang lain. Biasanya, otot alis yang setiap malam nempel di bantal akan kelihatan lebih lemah daripada yang enggak.

Berita Rekomendasi

Cara Berkekspresi
Tidak hanya posisi tidur, cara kita berekspresi juga bisa mempengaruhi posisi atau otot alis kita.

Misalnya, kita suka banget meninggikan salah satu alis ketika ngomong sama orang lain. Lama kelamaan ini akan membuat alis yang diangkat itu posisinya sedikit lebih tinggi dari yang lain.

Tapi menurut Tonya, ini semua enggak masalah. Karena justru perbedaan alis ini membuat tampilan wajah kita khas dan unik. Dengan bantuan pensil alis untuk sedikit meratakannya, kita bisa tetap tampil cantik. (Kawankumagz.com/asia.be.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas