Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Jangan Buang Sisa Kue Kering Lebaran! Yuk Jadikan Dessert Lezat dan Menarik

Anda masih punya sisa kue kering? Jangan khawatir, manfaatkan saja sisa kue kering.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jangan Buang Sisa Kue Kering Lebaran! Yuk Jadikan Dessert Lezat dan Menarik
TRIBUN SUMSEL/ABRIANSYAH LIBERTO
Pekerja dari perusahaan kue kering Cahaya Baru melakukan produksi pembuatan kue kering di pabriknya, Jalan Bambang Utoyo, Lorong Cianjur, Palembang, Senin (20/6/2016). Menurut Juriah pemilik usaha kue kering tersebut usahanya mengalami peningkatan saat menyambut hari Raya Idul Fitri, yang mana hari biasa biasa membuat 100 Kg sekarang meningkat hingga 300 Kg. TRIBUN SUMSEL/ABRIANSYAH LIBERTO 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah Lebaran berlalu, terkadang masih ada kue kering yang tersisa.

Agar tidak terbuang, yuk, manfaatkan sisa kue kering.

Olah menjadi beragam dessert yang lezat dan menarik, keluarga pasti akan tertarik dengan rasa dan tampilannya.

Bungkus Cokelat
Lapisi kue kering dengan cokelat leleh, lalu taburi dengan kacang tanah yang sudah ditumbuk. Rasa kue kering pasti lebih kaya, dan lebih bervariasi dari sebelumnya.

Es Krim Jepit
Tumpuk dua buah kue kering dengan jenis dan ukuran yang sama. Lalu, tambahkan es krim di bagian tengah kue kering. Sebaiknya es krim yang ditambahkan cukup tebal, agar terlihat menggiurkan.

Kukis Goreng
Kukis bisa dikreasikan dengan cara digoreng, lho. Tumpuk dua buah kue kering dengan rasa dan bentuk yang sama, kemudian berikan adonan ragout di bagian tengahnya. Lalu, celupkan di dalam telur yang sudah dikocok lepas. Dan, goreng hingga cokelat keemasan.

Kombinasikan dengan Pudding
Pudding yang lembut akan lebih lezat jika dikombinasikan dengan kue kering, yang akan menghasilkan sensasi cruchy. Kombinasi kue kering cokelat dengan pudding cokelat bisa Anda coba di rumah. Atau, kue kering dengan pudding santan.

Berita Rekomendasi

Pelengkap Es Krim
Gunakan kue kering sebagai hiasan dan penambah rasa es krim. Caranya mudah, cukup letakkan beberapa scoop es krim di dalam gelas, lalu tambahkan beberapa buah kue kering. Kue kering akan menambah rasa cruchy pada es krim.

Penghias dan Taburan Cake
Kue kering juga bisa jadi penghias cake yang cantik. Setelah kue dihias dengan lapisan krim, letakkan kue kering di beberapa sisi cake. Tidak perlu terlalu banyak, cukup dua hingga tiga buah kue kering saja.

Pendamping Yogurt
Creamy-nya yogurt cocok disandingkan dengan kue kering yang manis dan renyah. Cukup letakkan kue kering di bagian atas yogurt, atau bisa juga dijadikan sebagai taburan.

Sebagai Isian Nogat
Cukup patahkan kue kering, tapi ingat jangan sampai benar-benar hancur. Pastikan tekstur crunchy kue kering masih terasa. Lalu, campurkan potongan kue kering dengan cokelat leleh, kacang, marshmallow. Setelah itu, cetak dan dinginkan di dalam lemari pendingin hingga mengeras. Dan, nogat kue kering bisa langsung dipotong-potong dan dinikmati.

Sandwich Kue Kering
Tidak hanya roti saja yang bisa dijadikan sandwich, lho. Kue kering juga bisa dijadikan sandwich yang lezat dan menarik. Jangan lupas oleskan selai kacang, selai stroberi, atau ganache di antara dua buah kue kering. Pasti akan tampak lebih menarik. (SCI/ BA)

Sumber: Sajian Sedap
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas