Kemeriahan Malam Pergantian Tahun di Lippo Malls
Lippo Malls Indonesia telah menyiapkan berbagai kegiatan dan hiburan menarik mulai dari promo belanja menarik, hingga pesta pergantian tahun
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Kegiatan ini dapat diikuti oleh masyarakat jogya secara Cuma- Cuma atau bebas biaya masuk. Pengunjung dapat membeli paket balon LED, glow accesories, dan terompet dengan penawaran menarik cashback 30% dengan OVO.
Lippo Mall Kuta
Berlokasi di area premium kota wisata, tepatnya di kuta Bali, Lippo Mall Kuta yang menawarkan tema “ Neon Night in 80’ “ dengan suasana yang menarik berupa LED dance floor dan juga dekorasi berupa video mapping terbesar di Bali.
Kegiatan ini juga dilengkapi hiburan dilengkapi berupa Neon Percussin, Dancers, band dan juga DJ performance dengan musik 80’ Disco. Parade dengan kostum Neon juga akan menjadi daya tarik pada kegiatan yang disiapkan Lippo Mall Kuta dan pada puncak malam pergantian tahun akan menampilkan Pyrotehnic New Year Celebration yang akan membuat malam pergantian tahun menjadi lebih berkesan.
Nidia N. Ichsan selaku Corporate Public Relation Lippo Malls Indonesia menjelaskan kegiatan perayaan tahun baru yang disiapkan beberapa mall yang tersebar di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Barat, juga Jakarta Pusat serta kota Jogyakarta dan Bali merupakan komitmen Lippo Malls Indonesia untuk terus melayani masyarakat Indonesia.
Dengan lokasi mal yang menyebar di 35 kota besar di Indonesia memberikan kemudahan untuk menjangkau masyarakat dan memberikan pelayanan yang disesuaikan dengan kebutuhan, dan selera pengunjung.
Dengan alasan inilah, dalam membuat setiap kegiatan, masing –masing mal memiliki tema yang berbeda dimana tema ini disesuaikan dengan selera dan kebutuhan pengunjung.
“Dengan demikian, kami siapkan sesuai dengan karakter dari masing-masing pengunjung. Termasuk harga tiket masuk yang juga disesuaikan pada masing-masing mal. Berkisar antara 100 hingga 300 ribu untuk first drink, atau cukup dengan belanja Rp 300.000 untuk mengikuti kegiatan di Lippo Mall Kuta,” ungkapnya dalam keterangan pers.
Nidia menambahkan selain kegiatan yang menarik, menghibur, dan berkesan bagi pengunjung yang memilih Lippo Malls Indonesia sebagai tempat merayakan malam pergantian tahun baru, pihaknya juga memberikan penawaran menarik dengan memberikan cashback 30 % untuk pembelian tiket masuk ataufirst drink, juga tarif parkir senilai Rp 1.
“Sehingga pengunjung dapat leluasa melakukan aktifitas di mall kami tanpa khawatir beban parkir yang tinggi,” tutup Nidia.