Deretan Foto Perayaan Idul Fitri di Berbagai Negara, dari Australia hingga Palestina
Perayaan Idul Fitri tak hanya terjadi di Indonesia namun juga di berbagai belahan dunia.
Editor: Claudia Noventa
Sebagian besar negara Arab dan Indonesia merayakan hari pertama Idul Fitri jatuh pada hari Jumat (15/6/2018).
Namun berbeda di negara lain seperti Oman, Maroko, India dan Iran, yang merayakan Idul Fitri pada hari Sabtu.
Meski dirayakan umat Muslim di seluruh dunia, namun tradisi Lebaran di berbagai dunia bisa saja berbeda.
Namun biasanya perayaan Idul Fitri dimulai dengan Salat Id di masjid atau area terbuka.
• 7 Makanan Khas yang Paling Dirindukan Orang Indonesia saat Lebaran Tiba
Dilansir dari Aljazeera.com, TribunWow merangkum beberapa foto Perayaan Idul Fitri di sejumlah negara di tahun sebelumnya:
1. Filipina
Foto tersebut menunjukkan suasana selepas Salat Id di Pink Mosque yang terletak di Datu Saudi Ampatuan town, Maguindanao, Filipina Selatan.
Tampak sejumlah orang keluar dari masjid yang didominasi warna pink tersebut.
2. Australia
Baca: Piala Dunia 2018 Bisa Jadi Kesempatan Terakhir Ronaldo dan Messi: Kembali 4 Tahun Lagi Akan Sulit
Setelah Salat Id, banyak anak-anak menunggangi unta.
Hal itu biasa terjadi di masjid Lekamba yang terletak di barat Sydney.
Dalam foto terlihat anak-anak antusias menaiki unta yang berjalan di atas aspal.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.