Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Mufidah JK Racik Sendiri Sop Asparagus untuk Jamu Jokowi dan Iriana

Ada menu istimewa yang disajikan Mufidah Jusuf Kalla untuk menjamu Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi, di kediaman pribadinya.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Mufidah JK Racik Sendiri Sop Asparagus untuk Jamu Jokowi dan Iriana
TRIBUNNEWS.COM/Kolonel Sus Taibur Rahman
Ibu Negara Ny. Iriana Joko Widodo dan Istri Wakil Presiden RI Ny. Mufidah Jusuf Kalla beserta Pengurus Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE KK) didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Nanny Hadi Tjahjanto bersilaturahmi dengan warga Komplek Seroja, Kel. Harapan Jaya, Kec. Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (9/11/2018). Kegiatan Ibu Negara Ny. Iriana Joko Widodo diawali dengan senam bersama warga dilanjutkan meninjau karya bakti dan bakti sosial pelayanan kesehatan, yang diikuti oleh ratusan warga Komplek Seroja. TRIBUNNEWS.COM/PUSPEN TNI/Kolonel Sus Taibur Rahman 

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR -- Ada menu  istimewa yang disajikan Mufidah Jusuf Kalla untuk menjamu Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi, di kediaman pribadi, Jalan Haji Bau, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (22/12/2018) siang.

Sederet menu lezat dan makanan khas yang disiapkan Istri Jusuf Kalla ini.

Ada ikan bakar, ayam Sulawesi, telur ikan terbang.

"Ikan Bakar, Ayam Sulawesi, Telur Ikan Terbang," kata Mufidah JK.

Sementara, untuk menu khas, Mufidah dan Jusuf Kalla menyediakan Coto Makassar serta Mie Titi.

Baca: Menikmati Kuliner Tradisional Sulsel di Hotel Sahid, Coto Makassar hingga Sop Konro

Tak hanya itu, Mufidah pun turun langsung meracik satu menu khusus untuk jamuan siang ini.

Berita Rekomendasi

Khusus Sup Asparagus, dirinya lah yang langsung turun tangan memasaknya sendiri.

"Sup Aparagus enak, bikin sendiri," tambah perempuan berhijab ini.

Apa respon Jokowi tentang menu makanan yang disajikan Mufida? Presiden menjawab singkat, ia memuji sajian makanan itu.

"Enak," kata Jokowi sambil tersenyum.

Acara santap siang berlangsung akrab dan santai.

Baca: Jokowi - Iriana Santap Siang di Kediaman JK - Mufidah


Dalam santap siang di kediaman Ketua Dewan Pengarah TKN Jokowi-Ma'ruf itu, hadir pula Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, Mantan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Ketua Tim TKN, Erick Thohir, dan Andi Sudirman Sulaiman, serta Pengusaha Aksa Mahmud.

Kedatangan Presiden dan Wakil Presiden ke Makasaar dalam rangka beberapa kunjungan kerja serta terkait agenda pilpres.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas