Remaja 19 Tahun Selalu Tutupi Jerawat Parahnya dengan Makeup Tebal, Tak Mau Pacaran karena Takut
Remaja 19 tahun selalu menutupi wajahnya yang penuh jerawat dengan makeup tebal, tak mau berpacaran karena takut.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Ia sering malas ke sekolah hanya karena ia merasa jelek.
Abigail juga harus menahan kejamnya perlakukan teman-teman yang mengejeknya karena memiliki wajah penuh jerawat.
Baca: Simak Ramalan Zodiak Cinta Besok Jumat 17 Mei 2019 Gemini Ingin Putus, Bibit Cinta Leo Tumbuh
"Aku dibully bertahun-tahun karena wajahku."
Meski memiliki teman dekat yang mendukungnya, Abigail seringkali merasa sendiri.
Abigail juga menghindari berpacaran karena ia tidak ingin orang-orang berpikir ia menyembunyikan penampilan aslinya.
Remaja asal Glasgow, Skotlandia ini telah mencoba berbagai macam perawatan dan obat, tetapi tak ada yang berhasil.
Makeup menjadi satu-satunya solusi menutupi wajah berjerawatnya, meski hanya sementara.
Saat pertama kali pindah dan berkuliah di University of West of Scotland, Abigail sering bolos hanya karena ia takut keluar rumah.
Namun di tahun keduanya, Abigail mulai sadar bahwa tak ada seorang pun yang mempermasalahkan kulitnya.
Perlahan-lahan ia mulai berani menipiskan makeupnya hingga sepenuhnya keluar rumah tanpa makeup.
Abigail menjelaskan:
"Aku sadar tak ada orang di sekitarku yang sadar permasalahan kulitku."
"Selain itu, menjadi mahasiswa membuatku sibuk hingga perlahan aku mengurangi rutinitas makeup."
Abigail kemudian membuat akun Instagram @abis_acne sebagai tempat membagikan perjalanannya memiliki masalah kulit yang parah.