Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Lifestyle

Viral Pria Pamer Kemaluan ke Siswi di Bekasi, Polisi Sebut Saksi Utama Belum Bisa Dihubungi

Kepolisian Polres Metro Bekasi Kota mengaku telah menghubungi saksi utama peristiwa seorang lelaki yang memperlihatkan kelaminya di Bekasi

Penulis: Muhammad Nur Wahid Rizqy
Editor: Sri Juliati
zoom-in Viral Pria Pamer Kemaluan ke Siswi di Bekasi, Polisi Sebut Saksi Utama Belum Bisa Dihubungi
Tribun Jakarta
Terduga pria pamer kemaluan di Jalan Raya Pasar Kranggan, Jatisampurna, Kota Bekasi. 

Dalam rekaman video yang viral, tampak korban sedang berbonceng sepeda motor dengan rekannya sambil berusaha merekam aksi bejat pria yang berkendara di belakangnya.

Ketika posisi kendaraan keduanya semakin mendekat, korban langsung memberanikan diri meneriaki pria terarbut yang tampak sudah mengeluarkan kemaluannya.

Setelah diteriaki, pria yang menggunakan sepeda motor Honda Variao warna hitam bernomor polisi B-4743-TEZ itu berbalik arah kabur menjauh dari lokasi kejadian.

"Eh lu ngapain, hah? Eh gila lu! Norak lu! Udah tua," teriak siswi yang menjadi korban pelecehan seksual dalam rekaman video yang viral.

Insiden itu terjadi pada Kamis (19/12/2019) kemarin, sekitar pukul 13.00 WIB atau jam pulang sekolah.

Bambang (53), saksi yang berada di sekitar lokasi kejadian mengatakan, setelah kejadian itu, dia sempat melihat sekelompok pelajar berusaha mengejar pelaku ke arah ia melarikan diri.

Situasi lalulintas di Jalan Raya Pasar Kranggan, kata Bambang, saat itu terbilang normal, tidak begitu ramai dan tidak juga begitu sepi.

Berita Rekomendasi

"Enggak lama korbannya lewat sini lagi, ke arah Jatirasa (arah pelaku kabur), ramai-ramai pokoknya masih pada pakai seragam, enggak tahu mau ngejar atau apa," kata Bambang, dikutip dari Tribun Jakarta, Jumat (20/12/2019).

Bambang mengaku tidak begitu tahu persis kelanjutan insiden dugaan pelecehan seksual tersebut.

Saat itu, ia hanya mengetahui peristiwa itu karena terjadi persis di depan bengkel sepeda miliknya.

"Cuma denger suara teriakan dari cewenya terus ramailah orang. Cewenya (korban) juga sempet berhenti deket sini, kalau yang cowonya (pelaku) kabur," jelas dia.

(Tribunnews.com/Muhammad Nur Wahid Rizqy)/TribunJakarta/Yusuf Bachtiar)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas