Sering Dianggap Kebiasaan Buruk, Padahal Bila Anak Anda Melakukan Ini Tandanya Ia Cerdas
Kebiasaan-kebiasaan seperti ini sering dianggap sebagai hal buruk padahal ternyata adalah tanda anak cerdas.
Editor: Nakita
TRIBUNNEWS.COM - Sebagai orangtua pasti merasa harus selalu mengajarkan kebiasaan yang baik.
Meski begitu yang namanya anak-anak, mereka kerap berbuat sesuka hati dan mengeksplor banyak hal setiap harinya.
Tak sedikit anak-anak yang mungkin menunjukkan tanda-tanda kebiasaan buruk yang membuat Ibu kesal.
Meja belajar yang berantakan, sering mengeluh, atau menunda pekerjaan adalah beberapa kebiasaan anak yang sering dianggap buruk oleh Ibu.
Namun siapa sangka, penelitian menunjukkan beberapa kebiasaan buruk ini ternyata adalah tanda kalau ia termasuk anak yang cerdas.
1. Sering Menunda
Banyak orang beranggapan kebiasaan menunda pekerjaan adalah tanda orang malas dan harus dihilangkan.
Namun, Profesor Wharton dan Adam Grant justru berpendapat jika menunda tidak melulu berarti malas.
Menurut mereka, anak yang suka menunda kadang kala hanya sedang menunggu waktu yang tepat.