Inilah Spesifikasi Sepeda Lipat Spesial Edisi HUT RI ke-75 Merk Element
Sepeda lipat Element bertajuk Sepeda Kemerdekaan adalah Fold X X-Lite, sebagai produsen asli Indonesia Element ingin memeriahkan HUT RI ke 75
TRIBUNNEWS.COM - Produsen sepeda lokal, Element memiliki sepeda lipat spesial untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI yang ke-75.
Sepeda lipat Element ini bernama Sepeda Kemerdekaan.
Merujuk situs Elementmtb.com, sepeda lipat Element bertajuk Sepeda Kemerdekaan adalah sepeda seri FoldX X-Lite.
Sepeda lipat spesial HUT RI ke-75 ini merupakan hasil kolaborasi Element dengan Damn! I Love Indonesia, brand fashion lokal yang dibangun oleh Daniel Mananta.
Sepeda Kemerdekaan adalah sepeda lipat yang didesain dengan warna merah putih khas bendera Indonesia.
Sepeda seri FoldX X-Lite ini serta dihiasi berbagai tulisan, antara lain angka tahun 1945 pada frame sepeda yang merepresentasikan tahun kemerdekaan Indonesia.
Selain itu, Sepeda Kemerdekaan ini juga terdapat tulisan teks Proklamasi dalam bahasa Inggris.
Tak luput pula, ada gambar wajah proklamator yaitu Soekarno dan Hatta di frame sepeda.
Berikut spesifikasi sepeda lipat Element edisi Damn I Love Indonesia:
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.