Cara Membuat Martabak Telur yang Mudah, Praktis dan Enak, Berikut Kumpulan Resepnya
Berikut cara memasak martabak telur yang mudah bagi pemula, dilengkapi dengan bahan serta cara dan tips mengolahnya.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Whiesa Daniswara
1 tangkai daun bawang, iris halus
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
Bumbu Halus:
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
Cara Membuat Martabak Tahu:
1. Pertama campur bahan jadi satu dan saring.
2. Buat adonan berbentuk dadar tipis satu persatu.
3. Campur bahan isi dan bumbu halus.
4. Ambil 1 lbr dadar dan berikan isian di dalamnya.
5. Lipat dari sisi kiri ke kanan dan atas ke bawah hingga berbentuk persegi
6. Goreng di dalam minyak sampai kuning kecokelatan.
Baca: Resep dan Cara Membuat Kue Cubit, Mudah Dibuat Sendiri di Rumah Tanpa Mixer
Baca: Cara Membuat Roti Jala Sendiri di Rumah, Cocok untuk Hidangan Akhir Pekanmu
Martabak Tuna Kari
Bahan:
22 lembar kulit lumpia
150 gram tuna kukus, suwir kasar
2 sendok makan bumbu kari instan
3 butir telur
1/4 sendok teh garam
60 gram putih telur untuk merekatkan
500 gram minyak goreng untuk menggoreng
Cara Membuat Martabak Tuna Kari:
1. Pertama campur tuna, bumbu kari, telur, dan garam.
2. Aduk rata dan isikan di atas kulit lumpia.
3. Lipat kanan kiri dan bungkus, lalu rekatkan dengan putih telur.
4. Panaskan minyak, kemudian goreng martabak di atas api sedang sampai matang dan kecokelatan.
Baca: Cara Membuat Puding Santan Lapis Gula Merah, Kudapan Manis dan Lembut, Berikut Resepnya
Baca: Cara Membuat Telur Dadar yang Enak dan Lezat, Tak Perlu Waktu Lama, Simak 5 Resep Ini!
Martabak Telur Makaroni
Bahan:
12 lembar kulit lumpia
500 ml minyak, untuk menggoreng
Bahan Isi:
50 gram makaroni kecil, rebus
100 gram udang kupas, cincang
3 batang daun bawang, iris halus
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 buah cabai kering, cincang halus
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
3 butir telur, kocok lepas
Cara Membuat Martabak Telur Makaroni:
1. Pertama, campur makaroni, udang, daun bawang, bawang bombay, cabai kering, garam, dan merica bubuk.
2. Aduk rata dan tambahkan telur.
3. Ambil selembar kulit lumpia.
4. Sendokkan adonan isian di dalamnya lalu lipat bentuk kotak.
5. Lipat kanan kiri dan bungkus, lalu rekatkan dengan putih telur.
6. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
(Tribunnews.com/Oktaviani Wahyu Widayanti/SajianSedap.grid.id/Dwi)