Resep dan Cara Membuat Soto: Soto Padang, Soto Lamongan, hingga Soto Betawi
Kumpulan resep soto dari berbagai daerah. Ada soto Padang, soto Lamongan, soto Betawi, dan soto Madura. Simak resepnya di sini.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Kumpulan resep aneka soto dari berbagai daerah.
Soto adalah makanan berkuah yang cocok dihidangkan untuk menghangatkan badan di musim hujan.
Masing-masing daerah mempunyai cita rasa soto sendiri.
Ada soto Padang, soto Lamongan, soto Betawi, dan soto Madura.
Berikut Tribunnews rangkum resep aneka soto, dikutip dari SajianSedap:
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Hotteok, Pancake Unik ala Korea
Baca juga: KALEIDOSKOP 2020: 5 Resep Paling Dicari di Tahun 2020, Mulai dari Dalgona hingga Odading
Resep Soto Padang
Untuk 4 porsi
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
400 gram daging paha sapi
4 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
1.750 ml air
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
1 butir kapulaga
2 butir cengkeh
1 buah pekak
1/4 sendok teh pala bubuk
1 sendok teh garam
minyak untuk menumis
minyak untuk menggoreng
Bumbu halus:
3 siung bawang putih
1 cm jahe
2 cm kunyit, dibakar
1 cm lengkuas
2 buah cabai merah besar
7 butir bawang merah
1 sendok teh merica bubuk
Bahan pelengkap:
100 gram soun, diseduh
1 batang daun bawang, diiris
100 gram kerupuk kanji merah
2 buah jeruk nipis
6 buah perkedel kentang
2 tangkai seledri, diiris
3 buah tomat, dipotong-potong
Cara membuat:
- Rebus daging, garam, gula pasir, dan air sampai matang.
- Angkat daging. Potong daging menjadi dua bagian.
- Satu bagian dipotong kotak. Sisihkan. Satu bagian lagi diiris tipis.
- Goreng daging yang diiris tipis sampai kering lalu sisihkan.
- Ambil kaldu daging sebanyak 1.500 ml.
- Masukkan daging yang dipotong kotak ke dalam air kaldu.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, serai, kapulaga, pekak, cengkeh, dan pala bubuk sampai harum.
- Tuang ke dalam rebusan daging. Tambahkan garam sesuai selera. Masak sampai matang dan meresap.
- Sajikan soto bersama daging goreng dan pelengkap.
Baca juga: Aneka Resep Takoyaki Unik: Takoyaki Kentang hingga Takoyaki Lapis Keju
Resep Soto Lamongan
Waktu: 60 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
1 ekor ayam kampung, potong 4 bagian
2.500 ml air
2 cm lengkuas, memarkan
2 sendok makan garam
2 sendok teh gula pasir
3 sendok makan minyak goreng
2 batang serai, memarkan
5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
3 butir cengkeh
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
4 siung bawang putih
4 cm kunyit, bakar
1/2 sendok teh merica bubuk
2 cm jahe
4 butir kemiri, sangrai
1 sendok teh ketumbar
Pelengkap:
150 gram taoge, seduh
100 gram soun, diseduh
5 lembar kol, diiris halus diseduh
2 sendok makan kecap manis
4 sendok makan sambal cabai rawit
1 sendok makan daun seledri, dicincang halus
3 butir telur rebus, potong menjadi 8 bagian
3 sendok makan bawang putih goreng
2 buah jeruk nipis
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan:
- Rebus ayam bersama lengkuas, serai, daun jeruk, cengkeh, garam, dan gula pasir hingga mendidih.
- Tumis bumbu halus sampai matang. Masukkan ke dalam air kaldu rebusan ayam. Biarkan ayam empuk.
- Angkat ayam yang telah direbus. Goreng ayam hingga kecokelatan. Suwir-suwir. Sisihkan.
- Sajikan soto dengan ayam suwir, siramkan kuah soto panas. Bubuhi air jeruk nipis dan kecap manis sesuai selera. Sajikan bersama sambal cabai rawit.
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Bakso Mercon, Hidangan Lezat saat Hujan
Resep Soto Betawi Susu
Waktu: 60 Menit
Sajian: 7 Porsi
Bahan:
400 gram daging sandung lamur
2.500 ml air
200 gram babat rebus
200 gram paru rebus
6 cm kayumanis
7 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
500 ml Susu Segar Indomilk
3 sendok makan minyak untuk menumis
1/2 buah pala
3 butir cengkeh
5 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
3 cm lengkuas, dimemarkan
10 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
3 lembar daun salam
Bumbu Halus:
2 cm jahe
2 sendok teh ketumbar bubuk
15 butir bawang merah
8 siung bawang putih
Bahan Pelengkap:
4 buah tomat, dipotong-potong
50 gram emping goreng
2 1/2 sendok teh air jeruk nipis
2 batang daun bawang, diiris halus
2 sendok teh bawang merah goreng
Cara Membuat Soto Betawi:
- Rebus babat dan paru di panci presto bersama 4 cm jahe yang dimemarkan, 2 lembar daun pandan yang diikat simpul, dan 2 lembar salam hingga empuk. Tiriskan. Cuci bersih lalu potong kotak-kotak.
- Rebus air dan daging sandung lamur sampai matang. Potong 2x2 cm. Saring kaldu dan ambil 2.000 ml kaldunya, Rebus kembali bersama daging sandung lamur, babat, dan paru.
- Tumis bumbu halus, kayumanis, pala bubuk, cengkeh, serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam sampai harum. Masukkan ke dalam rebusan daging. Didihkan lagi.
- Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan Susu Segar Indomilk sesuai selera. Masak sampai matang.
- Sajikan bersama pelengkap.
Baca juga: Resep dan Cara Membuat Hotteok, Pancake Unik ala Korea
Resep Soto Madura
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
1 ekor ayam, potong 4 bagian
2.000 ml air
1/2 sendok makan gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan minyak, untuk menumis
minyak untuk menggoreng
1 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk
1 sendok makan garam
Bumbu Halus:
10 siung bawang putih
2 cm jahe
5 buah kemiri, sangrai
3 cm kunyit, bakar
Bahan Pelengkap:
50 gram soun, seduh
3 butir telur rebus, potong-potong
75 gram taoge pendek
2 buah jeruk nipis
1 sendok makan kecap manis
2 batang daun bawang, iris halus
2 batang seledri, iris halus
Bahan Taburan:
3 sendok makan bawang goreng
75 gram keripik kentang
Cara Membuat Soto Madura:
- Rebus ayam dan air hingga mendidih dan berkaldu. Angkat.
- Saring kaldu sebanyak 1.500 ml.
- Goreng ayam sampai berkulit. Tiriskan. Suwir-suwir.
- Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan tumisan bumbu halus ke dalam kaldu. Tambahkan garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata. Didihkan.
- Tata pelengkap dan ayam suwir dalam mangkuk. Tuang kuah soto. Taburkan bahan taburan.
(Tribunnews.com/Widya) (SajianSedap.grid.id/Dwi/Retno)