Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Bantu Orang Beralih ke Pola Makan Vegan Melalui Tantangan 21 Hari Vegan

Sinergia Animal, menawarkan dukungan gratis bagi mereka yang ingin mencoba pola makan berbasis nabati.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Bantu Orang Beralih ke Pola Makan Vegan Melalui Tantangan 21 Hari Vegan
IST
Bahan-bahan nabati seperti sayuran, buah-buahan, rempah-rempah, umbi-umbian, rumput laut dan seralia seperti padi, jagung dan kacang-kacangan mendukung gaya hidup vegan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Organisasi perlindungan hewan, Sinergia Animal, menawarkan dukungan gratis bagi mereka yang ingin mencoba pola makan berbasis nabati dengan bantuan profesional serta komunitas.

Melalui berbagai informasi dari beragam kanal mengenai perubahan iklim, hak-hak hewan, berbagai produk-produk yang lebih sehat dan ramah lingkungan yang semakin mudah diakses akhir-akhir ini, jumlah orang yang mempertimbangkan pola makan vegan terus meningkat setiap tahun.

Pada tahun 2018, 70 persen populasi dunia menyatakan akan mengurangi konsumsi daging.

Gerakan ini didorong oleh inisiatif seperti 21 Hari Vegan, tantangan pola makan berbasis nabati bagi para konsumen Indonesia yang didukung oleh LSM internasional, Sinergia Animal.

“Kami membantu orang-orang beralih ke pola makan vegan melalui tantangan 21 Hari Vegan," dalam keterangannya, Senin (21/12/2020).

Baca juga: 2 Pengusaha Meksiko Berhasil Ubah Kaktus Jadi Kulit Vegan sebagai Pengganti Kulit Hewan & Sintetis

Melalui gerakan tersebut, Sinergia Animal memberikan dukungan yang diberikan oleh para ahli gizi spesialis, termasuk resep dan tips lainnya.

Berita Rekomendasi

"Aspek tersebut merupakan aspek terpenting agar tantangan ini dapat memungkinkan kami untuk mampu merangkul orang-orang baru dalam komunitas vegan ”, ungkap Annabela, Project Manager 21 Hari Vegan dari Sinergia Animal.

Selama pandemi Covid-19, perhatian publik banyak mencermati berbagai debat ilmiah serta masuk ke dalam diskusi antara hubungan produksi dan konsumsi produk hewani, terhadap lingkungan, perubahan iklim, dan kesehatan masyarakat.

“Ada bukti ilmiah yang kuat yang mendukung korelasi antara industri peternakan dan risiko munculnya penyakit menular baru.

Baca juga: Biasa Makan di Warteg, Manohara Akui Gampang Cari Menu Vegan

Pandemi baru dapat saja berasal dari babi dan ayam yang dibesarkan di industri peternakan,” kata Annabella.

Menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), 75 persen dari semua penyakit menular yang muncul berasal dari hewan dan peternakan pabrik, pola industri yang menaruh ribuan hewan dalam satu tempat, dapat berpotensi menjadi jembatan penularan penyakit baru dari hewan ke manusia.

Selain itu, para aktivis juga mengungkapkan bahwa pola makan nabati merepresentasikan sikap etis terhadap hewan, serta sebagai pilihan yang berpotensi lebih sehat untuk diri kita sendiri, dan merupakan pilihan berkelanjutan yang jauh lebih ramah lingkungan.

“Kami yakin bahwa alasan tersebut dan berbagai alasan lainnya akan mampu mengarahkan banyak orang baru untuk mencoba pola makan nabati dan bergabung dengan komunitas vegan kami pada tahun 2021, sebagai resolusi tahun baru,” tambah Annabella.

21 Hari Vegan menawarkan berbagai dukungan profesional dan komunitas yang suportif bagi mereka yang mencari panduan untuk mengubah kebiasaan atau pola makan mereka di Indonesia.

Tahun ini saja, lebih dari 11 ribu orang di Indonesia telah mendaftar dan mencoba pola makan vegan melalui tantangan 21 Hari Vegan.

Selain menawarkan dukungan dari ahli gizi spesialis, tantangan tersebut juga memberikan banyak tips resep vegan, interaksi di grup media sosial, dan komunikasi harian kepada para pesertanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas