Kumpulan Resep Aneka Salad Sehat, Nikmat, dan Mudah Dibuat, Berikut Cara Membuatnya
Berikut kumpulan resep aneka salad sehat, nikmat dan mudah dibuat, berikut cara membuatnya.
Penulis: Adya Ninggar P
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut kumpulan resep aneka salad sehat, nikmat dan mudah dibuat.
Salad merupakan hidangan segar terbuat dari buah-buahan atau sayur yang dihidangkan dengan diberi yoghurt dan mayonaise.
Salad biasanya dinikmati sebagai hidangan pembuka atau penutup.
Simak resep dan cara membuat aneka salad yang dikutip dari Sajian Sedap:
Baca juga: Kumpulan Resep Olahan Telur Enak, Praktis dan Murah: Mulai dari Semur Telur hingga Telur Gulung Mi
Baca juga: 5 Menu Inspirasi Sarapan Enak, Mudah, dan Cepat, Berikut Resep dan Cara Membuatnya
1. Salad Jeruk Bali
Waktu: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
1 buah jeruk bali, kupas, suwir
2 buah daun bawang kecil, iris 1 cm
100 gram juhi, suwir-suwir
Bahan Dressing:
30 gram kelapa parut kasar, kukus
2 buah cabai merah keriting, ulek halus
25 gram kacang tanah kupas, sangrai, cincang halus
3 butir bawang merah, iris
4 buah cabai rawit merah, iris
7 sendok teh gula palem
3 sendok teh kecap ikan
2 buah jeruk nipis, ambil airnya
Cara Membuat Salad Jeruk Bali:
1. Dressing, aduk rata bahan dressing.
2. Tambahkan jeruk bali, daun bawang, dan juhi. Aduk rata.
Baca juga: Cara Membuat Aneka Puding Enak dan Mudah Dibuat, Simak Resep Lengkapnya
2. Salad Sayur dan Buah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.