Susu Kental Manis Frisian Flag Gold, Teman Sejati Roti Bakar Untuk Sarapan
Resep roti bakar berpadu dengan susu kental manis untuk ciptakan roti bakar ajib yang anti gagal
TRIBUNNEWS.COM - Selain nasi, roti merupakan salah satu makanan yang paling banyak dikonsumsi di dunia. Bagi beberapa orang, roti merupakan makanan pilihan ketika mereka sedang dilanda stres, rindu atau bahkan ketika iseng. Apalagi jika roti tersebut baru saja dipanggang. Aroma roti tawar yang baru saja dipanggang mampu membangkitkan berbagai kenangan.
Para peneliti di Universitas Cardiff mendapati bahwa roti bakar adalah bau yang kita semua asosiasikan dengan masa kanak-kanak, karena sering kali merupakan salah satu makanan padat pertama yang kita diberikan. Menurut Profesor Tim Jacobs menemukan bahwa semakin Anda menyukai roti panggang, semakin besar kemungkinan masa kecil Anda dihabiskan dengan memakan roti bakar.
Menurut Sejarawan Makanan Departemen Sejarah Universitas Padjadjaran Fadly Rahman, M.A., roti bakar muncul di Indonesia sejak sekitar abad ke-20. Kala itu orang Belanda yang semakin banyak datang ke Indonesia membawa pengaruh kuliner termasuk roti. Seperti bread toast, roti bakar, dan french toast. Dulunya di Eropa kira-kira abad ke-18 dan 19, pembuatan roti bakar sebagai cara memanfaatkan roti yang sudah tidak segar daripada dibuang percuma.
Sekarang ini, roti bakar bukan perkara memanfaatkan roti yang sudah tak segar. Cita rasa roti bakar pun semakin berkembang. Awalnya, roti bakar hanya diolesi mentega, keju, dan susu kental manis. Potongan cokelat kecil atau meses mulai ditambahkan di roti bakar. Tren ini mulai berkembang di Indonesia pada 1950-an. Dan sekarang, ada berbagai macam variasi dari roti bakar yang bisa Anda temukan.
Susu kental manis dan roti bakar
Di masyarakat barat, roti bakar biasanya diberi selai kacang atau cokelat. Di Indonesia sendiri, salah satu cara klasik menikmati roti bakar adalah dengan menambahkan susu kental manis sebagai isi. Rasa susu dan krim manis dari susu kental manis berpadu sempurna dengan renyahnya roti bakar. Selain Indonesia, roti panggang yang dipadukan dengan susu kental manis juga merupakan kuliner yang sering dijumpai ketika berada di Hong Kong, Malaysia dan Singapura. Biasanya, roti bakar susu kental manis akan disajikan bersama teh/kopi tarik yang juga memakai susu kental manis.
Selain praktis, roti bakar diketahui mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan. Menurut penelitian yang diterbitkan European Journal of Clinical Nutrition tahun 2018 mengungkapkan indeks glikemik yang lebih rendah ditemukan dalam roti panggang. Kandungan pati yang baik tanpa indeks glikemik yang tinggi ini membuat roti panggang baik untuk dikonsumsi. Anda bisa mendapatkan tambahan energi baik dari kandungan pati dalam roti panggang.
Selain itu, memakan roti panggang diklaim bisa memadatkan nutrisi yang tidak terserap dalam perut sehingga secara perlahan menyembuhkan diare. Dan jika Anda bingung mengusir rasa mual yang melanda, Anda bisa makan roti panggang yang sudah diolesi mentega atau susu kental manis ditambah susu untuk mengatasinya. Cara ini belum banyak diketahui orang tapi ternyata efektif untuk menghilangkan mual-mual.
Dalam dunia kuliner, manfaat susu kental manis juga tidak terbantahkan. Hal ini dikarenakan kandungan susu kental manis memberikan krim yang terkonsentrasi dan rasa manis. Anda juga mendapatkan rasa susu untuk apa pun yang Anda buat tanpa kelembaban yang Anda dapatkan dari susu cair biasa. Manfaat susu kental manis dianggap sempurna untuk membuat penganan dengan tekstur lembut tetapi mempunyai bentuk yang solid seperti fudge atau karamel.
Selain itu, tidak seperti susu biasa, susu kental manis tidak menggumpal ketika dicampur dengan asam. Dari segi kepraktisan, manfaat susu kental manis adalah Anda dapat menghemat waktu memasak tanpa mengubah rasa atau tekstur dari penganan tersebut. Sebagai contoh, Anda bisa membuat es krim creamy seperti di toko hanya dengan krim kocok dan susu kental manis.
Intinya, Anda dapat menggunakan susu kental manis dalam berbagai skenario apa pun di mana Anda menginginkan atau membutuhkan gula dan krim. Maka tidak heran kalau manfaat susu kental manis banyak digunakan dalam berbagai resep roti bakar. Susu kental manis juga bisa dipadukan dengan berbagai topping lainnya seperti meses, keju hingga buah-buahan segar.
Dari segi nutrisi, susu kental manis dilengkapi zat gizi seperti karbohidrat, lemak, protein, serta berbagai vitamin dan mineral. Sebagai contoh, susu kental manis Frisian Flag Gold atau yang dikenal juga dengan susu kental manis Bendera varian Gold mengandung 9 Vitamin (Vitamin A, D3, E, B1, B2, B3, B6, B12 dan C) dan 5 mineral (Kalsium, Fosfor, Selenium, Mangan dan Yodium). Dan menarik untuk melihat kalori yang terkandung dalam 1 sachet susu kental manis Frisian Flag varian Gold hanya sekitar 130-140 kcal, yang artinya hanya 6% dari kebutuhan kalori yang dianjurkan sehari-hari yaitu 2150 kcal.
Penasaran bagaimana memanfaatkan manfaat susu kental manis dalam membuat berbagai kreasi roti bakar yang bisa dimakan dalam berbagai kesempatan? Cek kreasi roti bakar dan susu kental manis di bawah ini.
Roti Bakar Es Krim
Anda tentu pernah mencoba es krim sandwich yang aslinya berasal dari Singapura. Jika biasanya es krim sandwich menggunakan roti biasa, kenapa tidak menggantinya dengan roti bakar. Rasa dingin es krim berpadu dengan hangatnya roti bakar tentu membuat sensasi tersendiri. Untuk es krimnya, Anda bisa membelinya di toko atau bahkan membuatnya sendiri.
Jika Anda berniat untuk membuat es krim sendiri, coba resep es krim yang diambil situs Milkpedia ini. Anda cukup menggunakan beberapa bahan yang mudah ditemukan di pasar dan tentunya susu kental manis Frisian Flag Gold yang biasa juga disebut susu kental manis Bendera Gold untuk menghasilkan es krim dengan tekstur selembut sutra.
Bahan
- 500 ml susu cair
- 3 kuning telur
- 120 ml susu kental manis Frisian Flag Gold/ susu kental manis Bendera Gold
- 300 gram whipped cream
- Garam secukupnya
- Roti tawar yang sudah dipanggang
Cara membuatnya
- Untuk cara membuatnya, campurkan susu cair, kuning telur, susu kental manis Frisian Flag Gold, dan garam dan masak hingga mendidih.
- Angkat dan dinginkan campuran susu kental manis Frisian Flag Gold tersebut dalam kulkas
- Campur adonan susu kental manis Frisian Flag Gold yang sudah didinginkan dengan whipped cream hingga merata dan dinginkan kembali dalam kulkas.
- Untuk penyajiannya, letakkan es krim di atas roti tawar yang sudah dipanggang dan tangkup dengan roti panggang lagi sehingga menyerupai sandwich.
Sama seperti ketika membuat dulce de leche, salah satu manfaat susu kental manis Frisian Flag adalah variannya yang bervariasi. Selain menggunakan susu kental manis Frisian Flag Gold, Anda juga bisa menggunakan variasi cokelat, cocopandan dan juga jahe untuk menciptakan rasa lainnya.
Roti Bakar Spesial Susu Kental Manis
Siapa yang tidak suka menikmati roti bakar di saat santai. Roti bakar bisa dibuat lebih bergizi dan spesial dengan kombo kandungan susu dari susu cair berpadu dengan susu kental manis Frisian Flag Gold atau yang juga dikenal dengan susu kental manis Bendera Gold. Mengutip dari situs Milkpedia, ini bahan-bahan dan cara membuat roti bakar spesial yang bisa Anda nikmati dalam segala situasi:
Bahan :
- 4 lembar roti tawar gandum
- 2 butir telur, kocok lepas
- 100 ml susu cair Frisian Flag Purefarm Full Cream
- 1 sdm kental manis Frisian Flag Gold/ susu kental manis Bendera Full Cream Gold
- 1 sdt bubuk kayu manis
- Butter secukupnya untuk di wajan
- Potongan buah favorit Anda
Cara Membuat:
- Pertama, campurkan susu cair Frisian Flag Purefarm Full Cream, susu kental manis Bendera Gold, bubuk kayu manis dan telur yang sudah dikocok, aduk rata.
- Panaskan wajan dan olesi sedikit butter. Rendam roti dalam campuran susu kental manis Bendera Gold dan telur tadi sampai seluruh permukaannya basah.
- Panggang roti di atas wajan diatas api kecil. Angkat kalau roti sudah berwarna kecoklatan, potong-potong dan sajikan dengan buah-buahan.
Klasik French Toast Brioche
Resep ini diklaim sebagai resep french toast brioche terbaik yang pernah Anda makan. Meskipun begitu, Anda hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana dan sedikit persiapan untuk membuatnya. Resep ini juga mudah dibuat bahkan bagi pemula yang baru belajar memasak. Untuk roti panggang Perancis yang enak, Anda membutuhkan roti, telur, kayu manis, dan susu.
Pilih brioche atau challah sebagai bahan roti bakar. Bahan rahasia dari resep ini adalah susu kental manis Frisian Flag Gold yang juga lebih dikenal sebagai susu kental manis Bendera Gold yang dicampurkan dengan kayu manis. Manfaat susu kental manis dalam resep ini adalah memperkuat rasa dari kayu manis dan telur. Selain itu, manfaat susu kental manis lainnya adalah Anda tidak perlu menggunakan sirup karena rasanya yang sudah manis.
Bahan
- 1 roti brioche sekitar 16 potong
- 8 butir telur
- 2/3 gelas susu kental manis Frisian Flag Gold/susu kental manis Bendera Gold
- 1 sdm kayu manis
- 1 sdt vanilla
- 1/4 sdt garam
Instruksi
- Dalam mangkuk kecil tambahkan susu kental manis Frisian Flag Gold, garam, dan kayu manis. Aduk sampai rata dan tercampur sempurna.
- Kocok telur dan ekstrak vanila di piring dangkal yang lebar. Selanjutnya, aduk campuran susu kental manis Frisian Flag Gold ke dalam telur sampai warnanya merata.
- Panaskan wajan di atas api sedang dan tambahkan cukup mentega untuk melapisi permukaan. Rendam 2-4 irisan roti ke dalam campuran telur dan susu kental manis Frisian Flag Gold selama sekitar 5-10 detik di setiap sisi.
- Masukkan roti yang sudah direndam dalam campuran susu kental manis Frisian Flag Gold dan telur ke wajan panas dan masak sampai berwarna cokelat keemasan di kedua sisi, sekitar 3 menit per sisi.
- Hati-hati dengan panas api, sesuaikan seperlunya untuk menghindari roti gosong.
- Ulangi sampai semua roti telah matang, sajikan dengan buah segar atau topping yang diinginkan!
Selai Susu Kental Manis
Cara menikmati roti bakar yang paling gampang adalah dengan mengoleskan selai di atasnya. Selain itu, resep klasik dengan menaburkan susu kental manis diatasnya juga merupakan cara pintas menikmati roti bakar. Tapi tahukah Anda bahwa Anda bisa membuat selai yang bisa dinikmati kapan saja dengan memanfaatkan manfaat susu kental manis. Seperti yang sudah disebutkan, manfaat susu kental manis adalah bisa menghemat waktu memasak. Tekstur susu kental manis yang kental sudah setengah jalan untuk dijadikan selai pelengkap roti bakar.
Bahan:
- 1 kaleng susu kental manis Frisian Flag Gold/susu kental manis Bendera Gold
- fleur de sel atau garam kasar (opsional, tetapi disarankan)
- Ekstrak vanilla
- air (untuk merendam kaleng susu kental manis)
Cara memasak:
- Tempatkan satu kaleng susu kental manis Frisian Flag Gold/susu kental manis Bendera Gold dalam wadah tahan panas.
- Isi panci dengan air dan taruh wadah berisi susu kental manis di dalamnya, pastikan wadah benar-benar terendam air.
- Rebus dengan api rendah-sedang sampai air mendidih. Masukkan ekstrak vanila ke dalam susu kental manis dan aduk-aduk
- Angkat wadah susu kental manis Frisian Flag Gold/susu kental manis Bendera Gold dari panci berisi air mendidih dan biarkan dingin.
- Buka kaleng susu kental manis dan tambahkan garam kasar secukupnya sesuai selera.
Anda bisa menggunakan berbagai varian lain dari susu kental manis Frisian Flag seperti rasa cokelat, jahe atau cocopandan. Selain itu, Anda juga bisa menambah ekstrak atau puree buah-buahan untuk membuat rasa yang lebih kaya dan bervariasi.