Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Rayakan Bulan Penuh Cinta Dengan Perhiasan Stylish Terbaru Koleksi Miss Mondial

Dengan desain yang universal namun unik melambangkan cinta dan keberuntungan, koleksi Leale dapat digunakan sebagai hadiah cinta.

Editor: Content Writer
zoom-in Rayakan Bulan Penuh Cinta Dengan Perhiasan Stylish Terbaru Koleksi Miss Mondial
Istimewa
Untuk merayakan perjalanan cinta, Miss Mondial luncurkan koleksi perhiasan LEALE di bulan penuh cinta. 

TRIBUNNEWS.COM - Sambut bulan penuh cinta, Miss Mondial luncurkan koleksi perhiasan LEALE untuk merayakan perjalanan cinta. Terinspirasi dari heart shaped (bentuk hati) sebagai lambang cinta, ketulusan dan kesetiaan yang apabila disatukan menjadi bentuk yang berbeda yaitu Four Leaf Clover (Daun Semanggi). Daun ini memiliki empat helai daun yang melambangkan Faith (kepercayaan), Hope (harapan), Love (cinta) dan Luck (keberuntungan).

Dengan desain yang universal namun unik melambangkan cinta dan keberuntungan, koleksi Leale dapat digunakan sebagai hadiah cinta, bukti kesetiaan dan ketulusan dalam menjalankan suatu hubungan. Koleksi perhiasan ini selain dapat dikenakan sehari-hari sebagai perhiasan yang fashionable tapi bisa juga dimiliki sebagai sebuah lucky charm yang stylish.

Ferdy Felano selaku General Manager Miss Mondial mengatakan, masyarakat mengenal produk Miss Mondial sebagai brand perhiasan yang bergaya klasik namun tetap dinamis sesuai dengan pekembangan trend yang ada saat ini. Seiring dengan meningkatnya trend menghadirkan sesuatu yang natural dari alam di masa pandemi ini dan juga merayakan momen Hari Valentine, Miss Mondial menghadirkan koleksi LEALE sebagai sebuah simbol akan cinta, keberuntungan dan juga kebahagiaan.

"Bentuknya sedikit rumit namun sentuhan modern pada finishing dan juga penyematan berlian membuat koleksi ini mewah dan sangat layak diberikan sebagai style statement untuk Anda yang muda dan berjiwa bebas. Koleksi LEALE yang hadir dalam tiga bentuk perhiasan, yaitu: Ladies Ring, Bangle dan Necklace. Kesemuanya ini kami hadirkan sebagai inspirasi hadiah Valentine ataupun juga sebagai hadiah perhiasan yang cantik sebagai self-purchase,” ungkapnya.

Ladies Ring LEALE

­­­­­Cincin emas yang stylish ini memiliki keunikan pada bagian crown-nya yang secara terpisah berbentuk empat buah hati tapi jika dilihat secara kesatuan berbentuk empat helai daun semanggi dengan sebuah berlian di setiap bagian dalamnya.

Tidak hanya itu terdapat delapan baris berlian juga tertanam di bagian tail cincin ini yang mampu menambah kemilau dan cantiknya jari pemakainya. Cincin ini memiliki total berat emas 3,090 gram dan 0,199 carat berlian yang dapat dimiliki dengan range harga mulai dari Rp15.460.000.

Berita Rekomendasi

Koleksi kedua cincin emas LEALE berupa tiga buah hati yang saling berkaitan dihiasi dengan hadirnya enam butir berlian di sela-selanya. Cincin ini dapat dimiliki dengan range harga mulai dari Rp11.600.000, yang hadir dengan total berat emas 4,590 gram dan 0,145 carat berlian.

Bangle LEALE

Gelang emas ini memiiki tampilan modern namun juga elegan layak dikenakan sebagai suatu bentuk harapan dan doa bahwa keberuntungan akan menyertai sebuah hubungan percintaan. Ada tiga buah heart shaped frame di salah satu sisinya dan satu lagi di sisi sebaliknya yang masing-masing bertatahkan berlian di tengahnya.

Dalam gelang emas ini terdapat 5 butir berlian dengan berat 0,192 carat dan emas 18k 5,750 gram. Harga Bangle ini dapat dimiliki dengan harga Rp25.660.000.

Necklace LEALE

Kalung emas yang cantik ini hadir dengan desain yang cantik dan dapat ditransformasikan ke dalam dua look yang berbeda. Kalung ini memiliki liontin yang unik yang bentuknya dapat ditransformasikan kedalam dua look yang berbeda sebagai sebuah necklace dengan liontin dan juga sebagai kalung lariat.

Kalung Lariat adalah sebuah kalung yang dirancang tanpa titik jepitan dan berbentuk seperti seperti syal yang melingkari leher, dimana salah satu satu untainnya menggantung di bagian dada. Terdapat tiga buah heart shaped frame di bagian atas liontin ini dan sebuah heart shaped frame dengan sebutir berlian di tengahnya. Bagi pribadi yang berjiwa muda, unik, stylish dan juga trendy, kalung ini dapat dijadikan pilihan utama.

Kalung ini memiliki dua varian dengan salah satu pembedanya adanya sebuah simpul infiniti di salah satu sisinya yang menghubugkan dengan bagian liontin. Harga kalung ini berkisar Rp12.890.000-15.380.000 hadir dengan 0.106-0,194 carat berlian dengan pilihan material rose gold dan white gold 18k 3,910-3,870 gram. Untuk memiliki koleksi LEALE ini kunjungi gerai Miss Mondial terdekat di kota anda. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas