Tradisi Imlek yang Penuh Makna, Termasuk Membersihkan Rumah, Dilengkapi Ucapan Selamat Imlek 2021
Ada berbagai tradisi yang dilakukaan saat Imlek, seperti membersihkan rumah, mengenakan pakaian baru hingga tidak berbicara hal negatif.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Hari ini, masyarakat Tionghoa sedang merayakan Imlek, Jumat (12/2/2021).
Ada berbagai tradisi yang dilakukan ketika Imlek.
Dosen Program Studi (Prodi) Bahasa Mandarin Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Monika Herliana menjelaskan mengenai tradisi umum saat Imlek.
Di antaranya membersihkan rumah, memberi hiasan di rumah hingga memberi angpao.
Membersihkan rumah biasanya dilakukan satu hari sebelum perayaan Imlek.
Namun, di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang melanda, kini setiap orang mempunyai tradisi yang dapat disesuaikan dengan situasi.
Kepala Operasional Kelenteng Toa Se Bio di Glodok, Jakarta Barat, Hartanto Wijaya mengatakan tentang tradisi Imlek saat pandemi ini.
Menurutnya, setiap orang kini punya tradisi yang disesuaikan seiring perkembangan zaman ataupun situasi seperti pandemi Covid-19 yang telah berjalan satu tahun.
"Sekarang (menjalankan tradisi tergantung kepercayaan) orangnya ya," kata Hartanto kepada Kompas.com, Rabu (11/2/2021).
Lantas, apa saja tradisi saat Imlek?
Ada beberapa tradisi umum Imlek, diantaranya:
1. Membersihkan rumah
2. Memberi hiasan/dekorasi Imlek, misalnya dengan menggantung lampion
3. Makan bersama keluarga besar