Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Baim Wong Geluti Bisnis Baru, Jualan Liquid Tiger Wong

Baim Wong bersama dua rekannya, Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop dan Winarno dari Vapezoo, merilis liquid dua rasa, brandnya Tiger Wong.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Baim Wong Geluti Bisnis Baru, Jualan Liquid Tiger Wong
Tribunnews.com
Baim Wong bersama dua rekannya, Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop dan Winarno dari Vapezoo, merilis liquid Tiger Wong di Kawasan SCBD, Jakarta, Sabtu (27/3/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Aktor sekaligus youtuber kondang Baim Wong menggeluti bisnis baru.

Ia bersama dua rekannya, Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop dan Winarno dari Vapezoo, merilis liquid rasa es krim dan strawberry. Brandnya Tiger Wong.

Saat peluncuran liquid Tiger Wong di Kawasan SCBD, Sabtu (27/3/2021), Baim Wong mengungkap alasannya terjun ke bisnis tersebut.

“Ikutan bisnis ini karena pertemanan dan ternyata setelah saya browsing dan menemukan fakta bahwa ternyata vape ini lebih baik dari rokok, dan jauh lebih tertarik Ketika diajak untuk berkolaborasi,” ucap Baim Wong.

Baim Wong bersama dua rekannya, Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop dan Winarno dari Vapezoo, merilis liquid Tiger Wong di Kawasan SCBD, Jakarta, Sabtu (27/3/2021).
Baim Wong bersama dua rekannya, Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop dan Winarno dari Vapezoo, merilis liquid Tiger Wong di Kawasan SCBD, Jakarta, Sabtu (27/3/2021). (Tribunnews.com)

Baim Wong beserta Boedyanto dan Winarno bahkan melakukan riset dan dan pengembangan untuk memperoleh rasa yang pas sesuai selera mereka.

Tak tanggung-tanggung proses itu mereka lewati selama tujuh bulan.

Setelah menemukan rasa yang tepat mereka memutuskan merilis produknya dengan brand Tiger Wong.

Berita Rekomendasi

“Karena saya suka es krim dan strawberry, makanya saya request khusus rasa kesukaan saya,” terang suami Paula Verhoeven tersebut.

Baim berharap bisnis barunyyya memberi berkah dan manfaat bagi banyak orang. Apalagi di masa pandemi covid-19 yang tak mudah dilewati.

"Saya selalu berusaha membuat orang senang, misal dari segi rasa. Pokoknya berkah buat semua orang," ucapnya.

Baca juga: Pebisnis Rokok Elektrik Tak Keberatan Ada Regulasi yang Kontrol Perdagangan Vape

Baca juga: Apakah Merokok atau Vape Membatalkan Puasa? Ini Penjelasannya

Sementara Boedyanto dari Jakarta Vapor Shop, menuturkan bisnis vape di masa pandemi benar-benar anjlok.

Makanya, ia berharap kolaborasi Bersama Baim Wong akan menggaet Vapis baru.

Baca juga: Baim Wong Ceritakan Kronologi Paula Verhoeven Positif Covid-19, Menduga Terpapar Sejak Lama


“Apalagi sosok Baim Wong dikenal sebagai sosok yang huble, sederhana dan merakyat, “jelas Boedyanto.

Winarno juga menaruh harapan terhadap Tiger Wong agar ke depan  tumbuh besar.

Bukan hanya sekedar menjadi merk dari liquid vape, tapi juga menjadi icon dari fashion dan lifestyle.

“Ke depannya, Tiger Wong ini akan diekspor ke seluruh dunia,” tandas Winarno.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas