Arti 99 Asmaul Husna Lengkap dengan Tulisan Arab dan Latin, Simak Selengkapnya
Asmaul Husna adalah 99 nama baik yang dimiliki oleh Allah SWT. Penting untuk mengetahui Asmaul Husna dan sifat-sifat Allah SWT
Penulis: Devi Rahma Syafira
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Asmaul Husna merupakan 99 nama baik yang dimiliki Allah SWT, berikut selengkapnya arti 99 Asmaul Husna beserta tulisan arab dan latinnya.
Allah SWT adalah sang Maha Pencipta dunia dan segala isinya.
Penting untuk mengetahui Asmaul Husna dan sifat-sifat Allah SWT.
Mengenal Allah membuat seseorang mencintai dan takut kepada-Nya, dan menaruh harapan kepada-Nya, dan tulus kepada-Nya dalam tindakannya.
Tidak ada cara untuk mengenal Allah kecuali dengan ibadah kepadaNya dan mengingat nama-nama Allah.
Masing-masing nama memiliki arti dan makna yang baik.
Dalam Al quran dijelaskan tentang Asmaul Husna, Allah berfirman dalam Qs. Thaha ayat 8:
اَللّٰهُ لَآ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۗ لَهُ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰى
8. (Dialah) Allah, tidak ada tuhan selain Dia, yang mempunyai nama-nama yang terbaik.
Baca juga: Arti Al-Wahhab dalam Asmaul Husna Lengkap dengan Bukti dan Cara Meneladaninya dan Hikmahnya
Baca juga: Mengenal 10 Sifat Allah dalam Asmaul Husna Lengkap dengan Wujud Peneladanannya
Allah juga berfirman dalam Qs. Al-A'raf ayat 180 tentang Asmaul husna:
وَلِلّٰهِ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰى فَادْعُوْهُ بِهَاۖ وَذَرُوا الَّذِيْنَ يُلْحِدُوْنَ فِيْٓ اَسْمَاۤىِٕهٖۗ سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ ۖ
180. Dan Allah memiliki Asma'ul-husna (nama-nama yang terbaik), maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebutnya Asma'ul-husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-Nya. Mereka kelak akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.
Selain itu, terdapat beberapa hadist yang menejelaskan Asmaul Husna
إِنَّ لِلَّهِ تِسْعَةً وَتِسْعِينَ اسْمًا ، مِائَةً إِلا وَاحِدَةً ، مَنْ أَحْصَاهَا دَخَلَ الْجَنَّةَ