Hal-hal yang Harus Dilakukan Sebelum Beli Parfum Agar Tak Salah Pilih
Selain membuat jadi lebih percaya diri, parfum juga dipercaya mewakili karakter dan kepribadian seseorang.
Penulis: Anita K Wardhani
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selain membuat jadi lebih percaya diri, parfum juga dipercaya mewakili karakter dan kepribadian seseorang.
Namun, sebelum membeli dan menggunakan parfum, sebaiknya sesuaikan parfum dengan aroma tubuh Anda.
Pertanyaannya, apa yang harus dilakukan?
1. Jangan mengenakan parfum saat Anda mendatangi counter parfum.
Hiruplah beberapa contoh parfum yang dipajang. Pilih yang menarik untuk Anda, lalu catat namanya.
2. Usapkan atau semprotkan sedikit parfum yang Anda sukai, lalu berjalanlah berkeliling selama sekitar 15 menit.
Baca juga: Tak Cuma Jadi Influencer, Jessica Mila Kini Juga Rambah Bisnis Parfum
Hal ini akan memberi waktu bagi parfum untuk menyesuaikan dengan aroma tubuh Anda.
Selama beberapa menit ini alkohol akan memudar, sehingga membuatnya lebih mudah untuk mengetahui wangi yang sebenarnya.
3. Setelah 15 menit, hiruplah bagian kulit dimana Anda menyapukan parfum.
Apakah Anda masih menyukai harumnya? Jika tidak, kembalilah ke rak tempat memajang parfum. Anda bisa mencari parfum yang lain, namun simpan dulu jenisnya.
Jangan mencoba dua macam parfum pada saat bersamaan, karena Anda akan sulit menemukan wangi yang Anda inginkan.
Baca juga: Bedanya Parfum, EDT, Cologne dan Body Mist Menurut Tingkat Ketahanan Wanginya
4. Begitu Anda telah memilih satu parfum tertentu dengan melakukan tes 15 menit tadi, bila memungkinkan, mintalah sampel parfum tersebut.
Kenakan parfum selama sehari sebelum membelinya, untuk melihat berapa lama daya tahannya. Ingat, parfum adalah semacam investasi.