Elma Agustin Ingin Tularkan Kebiasaan Berolahraga kepada Banyak Orang
Elma Agustin akan mengikuti sesi yoga dan zumba dalam sebuah festival di kawasan GBK, yang mengusung konsep sport dan lifestyle.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Elma Agustin, mantan personel girlsband Princess, rutin berolahraga.
Ia ingin menularkan kebiasaan itu kepada banyak orang lewat kemeriahan Miniso Festival 2022 di kawasan GBK, yang mengusung konsep festival sport and lifestyle.
Di festival itu Elma akan mengikuti sesi yoga dan zumba.
Baca juga: Kabar Baru Denada, Demi Anak Kini Bolak Balik Singapura-Indonesia Jadi Instruktur Zumba
"Jadi nanti aku akan hadir di Miniso Festival di sesi yoga dan zumba di kawasan GBK," ucap Elma Agustin di kawasan Kalibata Jakarta Selatan, Senin (26/9/2022).
"Kenapa zumba dan yoga karena zumba ini bukan yang biasa buat aku, ini cukup menantang buat aku, aku mau ajak mereka yuk bergerak sama aku," terangnya.
Alasan dari Elma mau terlibat dalam festival tersebut adalah karena ia senang dengan acara festival apalagi yang mengusung konsep olahraga.
"Ini gak cuma olahraga biasa aja karena ada musik ya, jadinya berasa kayak festival sembari olahraga," ungkap Elma.
Sementara itu Devi Tarya brand manajer dari Miniso menjelaskan tujuan dari festival tersebut adalah untuk engage fans berolahraga bersama.
"Selama pandemi kan kita belum ada agenda offline," terang Devi.
"Jadi akan ada Jonathan Christie yang bisa menginspirasi ya, Jojo kan masih mudah tapi punya segudang prestasi, terus ada Nirina Zubir karena dia punya pola hidup yang sehat yaa, dan ada kak Elma kan gaya hidupnya sehat banget seminggu 5 kali olahraga, harapannya dia bisa memotivasi anak-anak muda mau ikutin gaya hidup dia," jelas Devi.
Rencananya Miniso Festival 2022 akan digelar pada 9 Oktober di kawasan Gelora Bung Karno, nantinya akan ada beragam acara seperti fun bike, fun yoga, zumba dan fun entertaiment.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.